Untuk yang kesekian kalinya, Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf (Gus Irsyad) kembali meraih penghargaan.
Kali ini, penghargaan yang diterimanya adalah Digital Innovation Award (DIA) 2022. Penghargaan ini merupakan apresiasi yang dipersembahkan oleh MNC Portal kepada pihak-pihak yang telah secara konsisten berkontribusi dalam pengembangakan digitalisasi di Indonesia. Salah satuya seperti yang sudah dilakukan oleh Bupati Irsyad.
Dari pantauan di lapangan, Bupati Irsyad menerima penghargaan untuk kategori Digital Innovation For Public Service alias pelayanan publik melalui inovasi digital yang diterimanya, Kamis (31/3/2022) malam.
Inovasi yang dimaksud adalah SIAP MASLAHAT yang merupakan singkatan dari (Sistem Informasi Aplikasi Perizinan Maslahat). Menurut Bupati, inovasi ini berbentuk website yang dibuat untuk memudahkan masyarakat Kabupaten Pasuruan dalam kepengurusan perizinan hingga mencakup pengaduan masyarakat.
“Aplikasi ini untuk memberikan kemudahan pengurusan izin non-OSS bagi masyarakat Kabupaten Pasuruan di berbagai sektor. Perizinan jadi mudah, transparan, adanya kepastian waktu dan kepastian hukum,” kata Irsyad melalui sambungan selulernya.
Dijelaskannya, SIAP MASLAHAT dibangun sedinamis mungkin, mudah (user friendly), fleksibel, terhubung dengan aplikasi telegram, sistem mengikuti hari kalender, dan penerbitan otomatis dengan digital signage. Muaranya, aplikasi ini hadir untuk memberikan kemudahan pengurusan izin non OSS (online single sumbission) bagi masyarakat Kabupaten Pasuruan di berbagai sektor.
"Sehingga perizinan jadi mudah, transparan, adanya kepastian waktu dan kepastian hukum. Dan tentunya dengan aplikasi ini pula dapat menghilangkan tatap muka, mempercepat dan mempermudah proses perizinan, efisien, transparan, dan akuntabel,”ucapnya.
Atas penghargaan yang diraihnya, Bupati Irsyad menyampaikan rasa kasih kepada MNC Portal Indonesia dan KORAN SINDO atau pihak manapun yang mengapresiasi setiap inovasi maupun kebijakan yang ia buat untuk masyarakat Kabupaten Pasuruan.
Baginya, penghargaan hanyalah sebuah bonus yang bisa terus memacu semua OPD untuk terus berinovasi di setiap layanan publiknya.
“Yantg kami cari bukanlah sebuah penghargaan, tapi bagaimana bisa terus memacu tumbuhnya inovasi-inovasi yang lain dari semua OPD di era transformasi digital demi peningkatan pelayanan prima kepada masyarakat," tegasnya. (emil)
2608 x Dilihat
888 Disukai
901 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar