Pembangunan MAN IC (Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia) Pasuruan tahap II akhirnya dimulai.
Dimulainya pembangunan tahap kedua MAN IC Pasuruan ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementrian Agama RI, Prof Dr Nur Syam, di Desa Kedawung Wetan, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan, Jumat (24/08/2018) siang.
As’adul Anam, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pasuruan mengatakan, pembangunan asrama menelan biaya sebesar Rp 2,8 Milyar, dimana pengerjaannya ditargetkan selesai selama 120 hari atau 4 bulan.
“Mudah-mudahan sesuai dengan perencanaan supaya cepat selesai dan akhirnya tahun depan bisa melanjutkan pembangunan sarana prasarana berikutnya,” kata Anam saat dihubungi via telepon, Sabtu (25/08).
Ditambahkannya, pembangunan asrama hanya diperuntukkan untuk menampung 48 pelajar yang terdiri dari 24 siswa dan 24 siswi dan dibangun dalam dua lantai. Hanya saja, meskipun nanti diperkirakan selesai pada akhir tahun, akan tetapi operasional asrama masih belum dilakukan, lantaran menunggu kelengkapan sarana dan prasarana penunjang kegiatan belajar mengajar (KBM).
“Kalau semuanya sudah terbangun, maka pasti akan kami pindah ke MAN IC Pasuruan. Kalau selama ini, para pelajar mengikuti KBM di Wisma Santri Kantor Wilayah Kemenag Jatim di Surabaya,” tegasnya Anam kepada Suara Pasuruan.
Lebih lanjut pria bergelar Doktor itu menegaskan bahwa tahun depan, akan banyak pembangunan sarana prasarana penunjang MAN IC Pasuruan, diantaranya tambahan asrama, ruang kelas baru, kantor, sport center (pusat olahraga) hingga rumah bagi guru dan pengasuh. Anggarannya pun tak main-main, yakni menembus angka sekitar Rp 32 Milyar.
“Semua anggaran pada Kementrian Agama Pusat, sehingga kami akan melaksanakan kegiatan ketika semuanya sudah selesai terbangun,” singkat Anam. (emil)
8267 x Dilihat
688 Disukai
1064 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar