Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) RI telah mencanangkan penerapan Kurikulum Merdeka Belajar dalam satuan pendidikan tahun ajaran baru 2022/2023.
Di Kabupaten Pasuruan, setidaknya ada 689 sekolah yang sudah menerapkan implementasi kurikulum merdeka (KM) secara mandiri.
Plh Bupati Pasuruan, KH Abdul Mujib Imron (Gus Mujib) menjelaskan, dari 689 sekolah terdiri dari 16 lembaga PAUD, 541 SD dan 133 SMP di Kabupaten Pasuruan.
Khusus untuk SD, prosentase jumlah sekolah yang menerapkan kurikulum merdeka sudah mencapai 75 persen. Sedangkan jumlah SMP sudah mencapai 85 persen dari total sekolah, namun untuk jumlah PAUD masih 2 persen. Hal itu disebabkan karena setiap sekolah diberikan kebebasan untuk memilih implementasi kurikulum merdeka berdasarkan tiga opsi, yakni mandiri belajar, mandiri berubah, dan mandiri berbagi.
"Over all semuanya siap meskipun tidak semuanya melaksanakan karena harus ada SK dari Kementrian berdasar usulan berbasis daring. Namun dikembalikan lagi kepada sekolah-sekolah seperti apa kesiapan dalam memilih implementasi kurikulum merdeka. Opsi pertama adalah Mandiri Belajar. Opsi kedua adalah Mandiri Berubah, dan Opsi ketiga adalah Mandiri Berbagi," kata Gus Mujib saat audiensi dengan Kemdikbudristek di SMPN I Beji, Rabu (27/07/2022) kemarin.
Dijelaskannya, pandemi Covid-19 berdampak pada ketertinggalan pembelajaran (learning loss) dan kesenjangan pembelajaran (learning gap) sehingga diperlukan upaya pemulihan pembelajaran melalui Implementasi Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Mengajar.
Dengan kurikulum merdeka bagi murid, guru dan sekolah, pembelajaran semakin lebih sederhana, mendalam dan fokus pada materi yang essensial.
"Ada tiga keunggulan mendasar Kurikulum Merdeka bagi murid, guru, dan sekolah, yakni lebih sederhana dan mendalam, fokus pada materi yang esensial, pengembangan kompetensi peserta didik pada fasenya, belajar menjadi lebih mendalam, bermakna, tidak terburu-buru dan menyenangkan," ujarnya.
Saat ini, upaya yang akan dilakukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka Belajar adalah melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah. Menurut Gus Mujib, sosialisasi akan terus dilakukan hingga ke sekolah-sekolah perbatasan, pegunungan atau di lokasi yang jauh dari perkotaan.
"Kita gencar sosialisasi kurikulum merdeka ini supaya semua sekolah bisa menerapkan kecuali sekolah penggerak. Kita sampai ke wilayah yang jauh dari perkotaan kita susuri supaya informasi ini menyentuh dan diketahui secara luas," harapnya.
Sementara itu, Winner Jihad Akbar selaku Plt Direktur SMA, Ditjen Paudasmen pada Kemdikbudristek RI menegaskan bahwa kurikulum merdeka punya banyak keunggulan lain.
Yakni lebih merdeka bagi peserta didik. Dalam artian tidak ada program peminatan di SMA. Kemudian peserta didik bisa memilih mata pelajaran sesuai minat, bakat, dan aspirasinya.
"Bagi guru mengajar adalah sesuai tahap capaian dan perkembangan peserta didik dan sekolah berwenang mengembangkan dan mengelola kurikulum serta pembelajaran sesuai dengan karakteristik satuan pendidikan dan peserta didik," tuturnya.
Ia juga menyebutkan keunggulan ketiga KM lebih relevan dan interaktif dalam pembelajaran berupa kegiatan proyek, memberi keleluasaan peserta didik secara aktif mengeksplorasi isu-isu aktual, diantaranya isu lingkungan, kesehatan, dan lainnya untuk mendukung pengembangan karakter dan kompetensi Profil Pelajar Pancasila.
Penerapan Kurikulum Merdeka juga didukung oleh platform Merdeka Mengajar. Sebuah platform edukasi yang menjadi teman penggerak untuk guru dalam mewujudkan Profil Pelajar Pancasila dan menunjang guru untuk mengajar, belajar dan berkarya lebih baik lagi.
“Platform Merdeka Mengajar membantu guru dalam mendapatkan referensi, inspirasi, dan pemahaman untuk menerapkan Kurikulum Merdeka," jelasnya. (emil)
3157 x Dilihat
972 Disukai
904 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar