Tahun ini, sebanyak 445 atlet Kabupaten Pasuruan siap mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Jawa Timur ke VIII.
Sebelum bertanding mulai 9-16 September mendatang, ratusan atlet plus official pendamping dengan total mencapai 612 orang tersebut, dilepas secara resmi oleh Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf dari Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti, Jumat (18/08/2023) pagi.
Manajer Kontingen Porprov Jatim VIII Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko menjelaskan, 612 orang yang menjadi kekuatan kontingen Kabupaten Pasuruan terdiri dari 445 atlet, 117 pelatih/official, 35 panitia pendamping, 6 tenaga medis dan 9 tenaga masase.
Khusus pada Porprov tahun ini, ratusan atlet akan bertanding di 35 cabang olahraga (cabor) dan venue pertandingan di 4 daerah, yakni Kota dan Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Jombang dan Kabupaten Sidoarjo.
"Ada 12 cabor yang akan ditandingkan di Kabupaten Sidoarjo. 8 cabor di Kota Mojokerto, 7 cabor di Kabupaten Mojokerto dan 8 cabor di Kabupaten Jombang, katanya.
Ditambahkan Yudha, pada Porprov tahun ini,
ada 8 cabor tambahan yang akan diikuti para atlet. Diantaranya tinju, dayung, MMA, gateball, e-sport, voli, drumband, dan berkuda. Khusus Voli sempat ikut pada Porprov tahun lalu, namun gagal di ajang Pra Porprov.
âKekuatan kontingen pada Porprov 2023 ini lebih besar dibanding pada Porprov tahun lalu di Jember. Hal ini karena jumlah cabor yang diikutsertakan tahun ini juga lebih banyak,â terangnya.
Sementara itu, Bupati Irsyad menargetkan kontingen Kabupaten Pasuruan bisa Finish di 5 besar. Target tersebut sudah diukur sesuai kekuatan masing-masing atlet dari sejumlah cabor yang diikut sertakan.
"Bisa naik tingkat bisa ke 5 besar, kalau yang kemarin 6 sekarang saya yakin bisa naik ke Peringkat 5," harapnya.
Di hadapan para kontingen, Gus Irsyad titip pesan agar senantiasa menjaga sportifitas saat berlaga.
Selain itu, Gus Irsyad - sapaan akrab Bupati Pasuruan ini berharap agar para atlet bisa menjaga kondisi badan agar tetap dalam kondisi prima.
Terakhir, untuk para official diminta agar memenuhi kebutuhan para atlet. Mulai dari makanan, minuman, sampai nutrisi yang dibutuhkan.
"Untuk atlet jaga sportifitas, kondisi badan harus tetap prima. Dan untuk official, saya minta cukupi semua kebutuhan atlet seperti makan minum hingga nutrisi," tegasnya.
Sekedar diketahui, ajang Kejuaraan Porprov VIII Jatim 2023 tahun ini digelar pada 9 - 16 September 2023. Porprov tahun ini digelar di empat daerah. Yakni, Sidoarjo, Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto dan Kabupaten Jombang. Untuk pembukaan digelar pada 9 September di GOR Delta Sidoarjo.
Hanya saja, ada beberapa cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan lebih awal. Misalnya cabor Pencak Silat digelar pada 20-25 Agustus. Lalu, drumband, 24 - 30 Agustus. Cabor Taekwondo bertanding pada 3-6 September. (emil)
1715 x Dilihat
315 Disukai
330 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar