Bupati Pasuruan H.M Irsyad Yusuf, SE, MMA membuka secara langsung bimbingan teknis (bimtek) Penyusunan Rencana Strategis Organisasi Perangkat Daerah, bertujuan agar kemampuan teknis para Aparatur khususnya Aparatur Perencana di masing-masing OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan meningkat, di Hotel Orchid, Kota Batu, Minggu (24/2) malam.
Kegiatan tersebut diselenggarakan dengan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Pasuruan dengan Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Brawijaya Malang, hal ini dilaksanakan sebagai bentuk upaya dari Pemerintah Kabupaten Pasuruan peningkatan nilai Sistim Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP).
"Saya berharap kedepannya bisa lebih detail lagi, sehingga tim SAKIP tidak susah lagi dalam menyesuiakan dari perencanaan, capaian maupun hasil tepat sasaran yang dasarnya pijakannya adalah RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah)," ungkap Bupati Pasuruan H.M Irsyad Yusuf, SE, MMA dalam sambutannya.
Kegiatan Bimtek ini diselenggarakan selama 3 hari dengan diikuti oleh seluruh OPD di lingkungan Pemkab Pasuruan, Dalam kesempatan itu Bupati Pasuruan secara khusus mengundang Dewan Riset Daerah (DRD) untuk mengikuti acara tersebut yang nantinya sebagai pendamping . (ilm)
1891 x Dilihat
444 Disukai
447 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar