Pasca banjir menerjang Kota dan Kabupaten Pasuruan, Selasa (9/4/2024) kemarin, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memberikan bantuan dana siap pakai, logistik dan peralatan untuk Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Kabupaten Pasuruan.
Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB, Mayjen TNI Fajar Setiawan, di Kantor BPBD Kabupaten Pasuruan, Jumat (12/4/2024) sore.
Pantauan di lapangan, untuk Pemkab Pasuruan, bantuan diterima oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Yudha Triwidya Sasongko. Sedangkan Pemkot Pasuruan diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Yanuar Afriansyah.
Menurut Mayjen TNI Fajar, BNPB menggelontorkan anggaran sebesar Rp 300 juta yang dibagi dua untuk Pemkot dan Pemkab Pasuruan. Sehingga Kota Pasuruan menerima bantuan senilai Rp 150 juta, begitu pula Kabupaten Pasuruan.
"Masing-masing daerah antara Kota dan Kabupaten Pasuruan menerima bantuan sebesar Rp 150 juta. katanya.
Besaran bantuan tersebut dialokasikan untuk beberapa hal penting. Diantaranya operasional penanganan kebencanaan oleh BPBD beserta para relawan (Tagana dll) maupun TNI POLRI.
Selain itu, bantuan yang diberikan BNPB kepada Pemkot dan Pemkab Pasuruan berwujud 300 paket sembako, 300 paket makanan siap saji; selimut dan matras masing-masing 300 lembar serta )100 lembar kasur lipat; perahu karet hingga bantuan lainnya.
Kata Deputi Fajar, seluruh bantuan tersebut diharapkan segera dapat tersalur ke Kecamatan terdampak maupun untuk para petugas yang senantiasa berjibaku dengan banjir maupun dampak yang disebabkan oleh banjir itu sendiri.
"Kami hanya ingin memastikan dampak tersebut. Apakah semakin meluas atau sudah selesai, " pungkasnya.
Sementara itu, Sekda Yudha Triwidya Sasongko menegaskan bahwa Pemkab Pasuruan berterima kasih kepada BNPB yang kembali memberikan bantuan penanganan bencana bagi warga. Kali ini bantuannya dalam bentuk dana siap pakai, logistik dan peralatan kebencanaan.
"Salam dari bapak Pj Bupati Pasuruan yang masih berada di Trenggalek. Atas nama Pemkab Pasuruan kami sangat berterima kasih atas semuanya," ungkapnya. (emil)
2421 x Dilihat
244 Disukai
243 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar