Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf memberangkatkan belasan atlet yang akan mengikuti Kejuaraan Paralimpik Provinsi (Keparprov) Jawa Timur (Jatim), Jumat (16/12/2022) pagi.
Pemberangkatan atlet tersebut dilaksanakan di Halaman Apel Karyawan-Karyawati Pemkab Pasuruan, Komplek Perkantoran Hayam Wuruk dan disaksikan pula oleh Sekda Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko.
Dari pantauan di lapangan, sebelum pemberangkatan, para atlet plus official terlebih dulu mengikuti Apel. Dalam sambutannya, Bupati Irsyad meminta para atlet untuk menjunjung tinggi sportifitas dalam pertandingan.
Kepala Daerah yang baru saja bergelar doktor ini berharap kepada para atlet agar selalu kompak dan memaksimalkan seluruh kemampuan yang dimiliki, serta tak lupa untuk berdoa.
"Junjung sportifitas saat bertanding. Keluarkan semua kemampuan terbaiknya sampai titik darah penghabisan, dan mudah-mudahan meraih juara," katanya.
Tak hanya dalam sisi pertandingan saja. Gus Irsyad-sapaan akrab Bupati Pasuruan juga menghimbau kepada seluruh atlet untuk menjaga nama baik Kabupaten Pasuruan. Baik dalam hal penyampaian alias ucapan hingga tingkah laku sesuai adat ketimuran.
"Jaga nama baik Kabupaten Pasuruan. Tunjukkan etika dan perilaku warga yang menjunjung tinggi sopan santun," siingkatnya.
Di akhir sambutannya, Gus Irsyad juga menjanjikan hadiah bagi para atlet yang sukses meraih medali emas dalam Keparprov Jatim yang akan digelar di Kota Surabaya, 17 â 18 Desember 2022.
"Akan saya siapkan hadiah khusus dari saya sendiri untuk para atlet yang bisa meraih medali emas, itu janji saya," pungkasnya diikuti tepukan tangan para atlet.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Pasuruan, Taufiqhul Ghoni menjelaskan, total ada 18 orang yang akan diberangkatkan menuju Keparprov Jatim. Dengan rincian 14 atlet, 2 orang pelatih dan 2 orang pendamping.
Para atlet tersebut akan mengikuti 2 cabang olahraga, yakni bola voli duduk dan atletik.
"Tahun ini, atlet paralimpik kita akan bertanding di cabor bola voli duduk dan atletik," pungkasnya.
Meski hanya mengikuti 2 cabor, namun Ghony berharap para atlet paralimpik Kabupaten Pasuruan bisa mendulang medali sehingga target masuk di jajaran 5 besar Jatim, bisa terealisasi.
"Mudah-mudahan dapat emas semua. Dan kami juga berharap target ini bisa tercapai. Kita doakan saja," terangnya.
Ke depan, Dispora berencana untuk menggelar Kejurkab di tingkat daerah. Tujuannya tak lain untuk mencari bibit-bibit unggul yang bisa bermain di cabor yang lain.
"Sesuai motto Pak Bupati tadi, Pasuruan Bisa, Pasuruan Luar Biasa. Supaya tetap konsisten, Insya Allah ada Kejurkab Piala Bupati yang tujuannya untuk mencari bibit unggul untuk cabor yang lain," tutupnya. (emil)
1724 x Dilihat
472 Disukai
493 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar