Di samping amanah yang melekat dalam tugas dan tanggungjawab keseharian, jabatan adalah sebuah kepercayaan yang wajib disyukuri oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Pasuruan. Penegasan itu disampaikan Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf pada saat memimpin Apel Pagi terbatas dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke-1092.
Menurut Kepala Daerah, diantara rasa syukur dalam mengemban jabatan tersebut dapat dilakukan dengan bekerja ikhlas dan cerdas sesuai dengan tugas dan fungsinya. Mengoptimalkan segala potensi dan kemampuan yang diimplementasikan dalam kinerja di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Yang paling penting kita terus bersyukur dan bersyukur. Insyallah Allah akan berikan nikmat tambahan kepada kita. Kita syukuri apa yang kita peroleh hari ini. Bagaimana caranya? Diantaranya dengan meningkatkan kinerja kita. Bekerja dengan ikhlas, sabar dan diniati dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Insyaallah hidup kita lebih barokah”, tutur Bupati.
Di sisi lain, Kepala Daerah juga mengapresiasi kinerja seluruh Kepala OPD dan jajarannya dalam upaya percepatan penanganan pandemi di Kabupaten Pasuruan. Khususnya kepada para pemimpin wilayah baik Camat maupun Kepala Desa/ Lurah yang terus memaksimalkan kinerjanya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di lingkungannya.
“Saya terimakasih kepada semua Camat dan Lurah, penanganan Covid-19 tentu membutuhkan waktu lebih. Kita bersyukur masih diberikan kesehatan. Banyak saudara-saudara dan rekan kerja kita yang dipanggil terlebih dulu oleh Allah SWT karena Covid-19. Kita doakan mudah-mudahan husnul khotimah semua amal ibadahnya diterima”, jelasnya.
Lebih lanjut, Bupati sekaligus mengajak kepada seluruh elemen masyarakat agar terus merapatkan barisan dan kebersamaan dalam menanggulangi pandemi. Sehingga diharapkan dapat terus menekan kasus harian Covid-19 yang secara grafik dan statistik semakin menurun.
“Saya dan Pak Wabup selama ini didukung dalam rangka memberikan pelayanan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan. Kita bersyukur atas kerja keras, kerjasama dan kebersamaan kita semua, penanganan Covid-19 bisa kita tangani. Saat ini Kabupaten Pasuruan sudah level 2. Hanya 6 Kab/ Kota di jatim yang Level 2. Kita juga bersyukur sekarang sudah di zona kuning”, ujarnya pada saat memberikan sambutan di halaman apel komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan pada hari Senin (6/9/2021). (Eka Maria)
2235 x Dilihat
795 Disukai
843 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar