Dinas Sosial Kabupaten Pasuruan mengajak warga yang sudah mampu namun tetap terdata sebagai penerima bantuan sosial (Bansos) dari Kementerian Sosial (Kemensos), agar mau dan ikhlas untuk digraduasi.
Bahkan, ajakan dari Dinsos bukan melalui surat, namun langsung mendatangi satu per satu rumah warga dengan harapan bisa berkomunikasi langsung perihal bansos.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pasuruan, Suwito Adi mengatakan, selama ini pihaknya masih menemukan banyaknya warga mampu yang masih saja menerima bansos dari pemerintah.
Hal tersebut dapat dilihat dari bentuk rumah sampai kepemilikan kendaraan roda empat yang dimiliki oleh warga, dan bukti pendukung lain yang menyatakan bahwa seseorang tersebut harusnya tak lagi menerima bansos.
"Contoh kecil yang bisa dilihat ya dari mobil yang dipunyai, atau rumah warga yang sudah sangat bagus sehingga rasanya tak layak untuk menerima bantuan. Makanya kami door to door ke rumah warga," katanya.
Dijelaskan Suwito, door to door ke rumah warga sudah mulai dilakukan sejak seminggu lalu. Dan hasilnya cukup lumayan, karena ada sebagian warga yang ikhlas untuk digraduasi, meski tak sedikit yang keberatan jikalau harus mundur dari daftar penerima bansos.
"Kita jalan mulai hari kamis minggu lalu sampai hari ini. Dan alhamdulillah hasilnya lumayan bagus. Ada yang ikhlas digraduadi tapi ada juga yang keberatan," ucapnya.
Lebih lanjut mantan Camat Pandaan itu menegaskan bahwa ada misi yang dilakukan demi mensukseskan verifikasi lapangan dan validasi data. Yakni bagaimana bansos bisa tepat sasaran dan tertuju kepada masyarakat yang kurang mampu.
"Tujuannya tak lain bagaimana bansos bisa tepat sasaran, tertuju kepada masyarakat yang tidak mampu. Supaya yang memang mampu secara ikhlas untuk melepas bantuannya dan akan kita gantikan kepada masyarakat yang kurang mampu," ucapnya.
Sementara itu, hingga tahun 2022 kemarin, umlah keluarga penerima manfaat (KPM) atau warga di Kabupaten Pasuruan yang telah graduasi sebanyak 218 KPM. Dengan rincian 187 warga yang graduasi alamiah karena meninggal dunia, pindah ke luar daerah dan lainnya. Sedangkan yang ikhlas digraduasi sebanyak 31 orang. (emil)
4081 x Dilihat
445 Disukai
426 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar