Jelang HUT Satpol PP dan Linmas se-Jawa Timur yang akan dipusatkan di Kabupaten Pasuruan, 20 Maret mendatang, ratusan anggota Satpol PP melaksanakan aksi bersih-bersih Alun-Alun Bangil, Minggu (12/03) pagi.
Kegiatan bersih-bersih itu menjadi perhatian warga sekitar, lantaran setiap minggu pagi, Alun-alun selalu dipenuhi para orang tua yang membawa anak-anaknya untuk bermain hingga para penjual yang menjajakan barang dagangannya.
"Tak pikir ada apa mas, kok banyak Satpol PP. Ternyata bersih-bersih alun-alun, ya saya ikutan bantu mungut sampah," ujar Murtadho (38), salah satu warga asal Kelurahan Kersikan, Bangil.
Dari pantauan di lapangan, aksi bersih-bersih dilakukan oleh sekitar 150 orang anggota Satpol PP dan TPKL (Tenaga Pengendali Keamanan Lingkungan). Yudha Triwidya Sasangka, Kepala Dinas Satpol PP Kabupaten Pasuruan mengatakan, kegiatan bersih-bersih alun-alun meliputi pengumpulan sampah, mencabut rumput liar, pengecatan trotoar dan zebra cross, serta mengecat poskamling di sekitar Kecamatan Bangil.
"Total ada 8 poskamling yang dekat dengan alun-alun kita cat semua supaya terlihat lebih bagus dan tak terlihat kumuh. Kebetulan ini juga menjadi bagian dari penyambutan HUT Satpol PP se-Jatim yang untuk tahun ini Kabupaten Pasuruan mendapat kepercayaan jadi tuan rumah," kata Yudha di sela-sela kegiatan.
Selain bagian dari penyambutan HUT Satpol PP se-Jatim, kegiatan bersih-bersih juga menjadi ajang untuk mengajak warga masyarakat, utamanya PKL (pedagang kaki lima) agar memperhatikan masalah kebersihan. Kata Yudha, kebersihan Alun-alun Bangil bukan hanya menjadi tanggung jawab pasukan kuning (petugas kebersihan) saja, melainkan seluruh pihak, khususnya masyarakat sebagai pelaku utama.
"Hari ini kita juga mengajak PKL di sekitar alun-alun untuk sama-sama peduli dengan Alun-alun Bangil. Dan responnya sangat luar biasa, kita terbantukan dengan mereka semua," ungkapnya. (emil)
2993 x Dilihat
524 Disukai
555 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar