Pasca pembentukan Kampung Tangguh Kebal Covid-19 di Kampung Kesetiakawanan Sosial Margo Utomo ternyata memberikan perubahan aktivitas warga Desa Prodo, Kecamatan Winongan. Jika sebelumnya situasi yang semula sepi selama pandemi, saat ini berangsur-angsur ramai dengan kegiatan warga. Sekalipun hanya sebatas melakukan penjagaan di posko.
Seperti yang dipantau Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Prodo Makmur pada saat kegiatan “Cangkru'an Kamtibmas” pada hari Sabtu malam (22/8/20). Bertempat di Kampung Tangguh Semeru Kebal Covid-19 Kampung Kesetiakawanan Sosial Margo Utomo, Dusun Jetis Desa Prodo, kegiatan dihadiri Kapolsek Winongan, AKP Thohari bersama tiga pilar.
Dalam sambutannya, Kapolsek Winongan menghimbau kepada seluruh warga untuk meningkatkan kamtibmas. Sekaligus tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan selama pandemik.
“Selama pandemi belum berakhir, kita harus tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Dengan kegiatan Cangkruk’an disiplin, mari bersama-sama kita cegah penyebaran Covid-19. Karena sekali lagi, Disiplin adalah Vaksin, sebelum vaksin Covid-19 ditemukan”, ujarnya.
Selepas kegiatan, Kapolsek bersama tiga pilar bersama Pemerintah Desa dan warga menyambungnya dengan kegiatan ramah-tamah di lokasi posko Kampung Tangguh Semeru Kebal Covid-19. Kemudian dilanjutkan pembagian sembako untuk warga. Diketahui, selain sebagai upaya memutus mata rantai penularan Covid-19 di wilayah, tujuan pembentukan Kampung Tangguh Semeru Kebal Covid-19 juga sebagai upaya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.
Sampai saat ini, Kampung Tangguh Semeru Kebal Covid-19 semakin bertambah. Hal itu sesuai dengan instruksi Bupati Pasuruan kepada seluruh Desa/ Kelurahan sebelumnya. Mengingat keberhasilan masyarakat dalam memerangi Covid-19 dimulai dari keberhasilan keluarga sebagai sekolah dan madrasah dalam melakukan pencegahannya. (Lutfi-KIM Prodo Makmur+Eka Maria)
3411 x Dilihat
423 Disukai
403 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar