Majukan Pertanian, Pj. Bupati Nurkholis Dorong Petani Milenial Tingkatkan Ketrampilan dan Jalin Kemitraan Lintas Sektor E-Paper PDF E-Paper JPG Ringkasan AI
Eka Maria
Tahun : 2024
16 Dec
Agar pembangunan di sektor pertanian jauh lebih maju, Penjabat (Pj.) Bupati Pasuruan, Nurkholis tidak jemu-jemunya
mendorong petani milenial untuk meningkatkan ketrampilan dan memanfaatkan teknologi.
Ajakan itu disampaikannya pada saat membuka "Mimbar Sarasehan" Pemerintah
Daerah dan Petani-Nelayan Kabupaten Pasuruan yang digelar di Gedung Pertemuan
UPT Pelaksana Penyuluhan Pertanian, Kecamatan Wonorejo.
Menurut
hemat pria kelahiran Banyuwangi yang saat ini menjabat sebagai Plt. Kepala
Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur tersebut, penguasaan pengetahuan dan
ketrampilan yang mumpuni adalah keniscayaan bagi petani milenial. Ditambah lagi
dengan kemampuan mengakses informasi, mengadopsi teknologi serta menjalin
kemitraan dengan pihak lain. Sehingga dapat mewujudkan kerjasama dan konektivitas antar Kontak Tani Nelayan
Andalan (KTNA).
"Melalui Mimbar Sarasehan ini, silahkan didiskusikan aspirasi petani dari hasil rembug KTNA. Bisa berupa usulan dan permasalahan pertanian yang dihadapi. Sehingga bisa menghasilkan rumusan kesepakatan untuk dijadikan sebagai bahan kebijakan pembangunan pertanian ke depannya," pintanya pada hari Senin (16/12/2024).
Lebih
lanjut, Pj. Bupati Nurkholis juga membagikan motivasinya kepada petani maju agar
bersinergi dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Pasuruan. Sekaligus
memaksimalkan potensi diri sebagai pemimpin dan pembaharu pertanian di wilayahnya
masing-masing. Bersama-sama melaksanakan program-program pertanian di semua
tingkatan.
"Hari
ini dari temen temen ada beberapa materi yang dibahas. Semoga nantinya bisa diselaraskan
dengan misinya Bupati terpilih. Jadi Panjenengan semua tidak jalan sendiri dan bisa
terus didukung Pemerintah Daerah. Makanya harus ada koordinasi langsung, memastikan
keselarasan program," tuturnya.
Masih
di momen yang sama, Pj. Bupati Nurkholis menyerahkan ribuan bibit tanaman
buah-buahan dan rempah-rempah kepada para petani. Masing-masing, 650 bibit Mangga
Putar 650, 1.500 bibit Alpukat dan 1.300 bibit Cengkeh. Secara simbolis
diserahkan kepada beberapa Kelompok Tani.
"Pada
prinsipnya Bapak Ibu sekalian, saya menyambut baik acara hari ini. Di Kabupaten
Pasuruan ini ada prestasi-prestasi membanggakan di bidang pertanian. Ada
Kecamatan Tosari, Tutur, Puspo. Kemudian ada lagi juara 3 kreativitas inovasi. Panjenengan
luar biasa. Sekali lagi selamat kepada yang terbaik, terimakasih kepada setiap
orang yang berpartisipasi dan berkontribusi," pungkasnya.
Dalam
forum diskusi dan evaluasi yang dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Bakti
Jati Permana dan Ketua KTNA Kabupaten
Pasuruan, Bakir tersebut menghadirkan para petani maju yang telah menorehkan
prestasi membanggakan di tahun 2023 dan 2024. Sebut saja Mochammad Priyono,
petani milenial Kecamatan Tosari peraih Juara Terbaik III Duta Petani Andalan Tingkat
Provinsi Jawa Timur Tahun 2023; Rohmad Abadi, petani Kecamatan Purwodadi meraih
Juara II Kelompok Perhutanan Sosial dengan Komoditas Biji Kopi Terbaik Tk.
Provinsi Jawa Timur Tahun 2023 dan Mochammad Priyono, petani milenial Kecamatan
Tosari peraih Juara 2
Inovasi Teknologi (SI-KENTO)
Tingkat Kabupaten Pasuruan Tahun 2024 dan Juara 3 Lomba Petani Milenial
Inovatif (Perbenihan Kentang Merah Sistem In Vitro) Tingkat Provinsi Jawa Timur
Tahun 2024.
Turut
hadir pula, Ahmad Dedik, petani milenial Kecamatan Tutur peraih Juara 3 Inovasi
Teknologi (Tlogomakmur) Tingkat Kabupaten Pasuruan Tahun 2024 dan Synta Shofiatul
Khusniah, petani milenial Kecamatan Rembang peraih Juara Harapan 2 Inovasi
Teknologi (Teh Bunga Sedap Malam) Tingkat Abupaten Pasuruan Tahun 2024 dan Juara
3 Lomba Kreatifitas dan Inovasi Teknologi Pertanian (Krenotek Tani) Tingkat
Provinsi Jawa Timur Tahun 2024. Berikut, Moch. Husni Hasyim, petani milenial Kecamatan
Puspo peraih Juara Harapan 3 Inovasi Teknologi (Mangkas Kopi) Tingkat Kabupaten
Pasuruan Tahun 2024. (Eka Maria)
203 x Dilihat
19 Disukai
14 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar