Untuk mempercepat penanganan Covid-19, Pemerintah Kabupaten Pasuruan tak henti-hentinya bersinergi dan berkolaborasi dengan banyak pihak. Seperti halnya kerjasama yang dilakukan bersama Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pihak perbankan yang terlaksana dengan lancar hari ini, Sabtu (14/8/2021).
Dilaksanakan di Pondok Pesantren Terpadu (PPT) AL Yasini, Areng-areng Kecamatan Wonorejo, kegiatan vaksinasi tersebut dihadiri langsung oleh Menteri BUMN, Erick Thohir. Didampingi Ketua Komisi VI, Faisol Riza dan Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia (BRI), Sunarso.
Kedatangannya disambut Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf dan Wakil Bupati Abdul Mujib Imron juga anggota Forkopimda Kabupaten Pasuruan. Dalam kunjungannya, Erick ingin melihat secara langsung pelaksanaan vaksinasi yang selama ini terus digencarkan di Kabupaten Pasuruan. Hal itu terpantau pada saat meninjau lokasi vaksinasi dengan segala proses tahapannya.
Total ada 5 ribu vaksin Astrazeneca yang didistribusikan dari Kementerian BUMN. Adapun target vaksinasi adalah para santri dan keluarga PPT Al Yasini, masyarakat umum dan lansia. Pelaksanaan vaksinasi dijadwalkan digelar selama lima hari.
Baik Bupati maupun Wakil Bupati menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Kementerian BUMN yang telah mendukung penuh pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Pasuruan. Terutama yang diperuntukkan di lingkungan pendidikan seperti Pondok Pesantren. Terlebih, saat ini Pemerintah Kabupaten Pasuruan bersiap-siap untuk menyelenggarakan sistem pembelajaran tatap muka 50 persen dalam waktu dekat. Sehingga sangat membantu dalam upaya percepatan vaksinasi bagi tenaga pengajar, khususnya di sekolah non formal.
Pantauan di lapangan, antusiasme peserta vaksinasi begitu tampak selama kegiatan vaksinasi berlangsung. Baik dari kalangan santri maupun masyarakat sekitar yang juga ikut serta memanfaatkannya. Sementara, vaksin yang telah diberikan kepada seluruh peserta vaksinasi hari ini sebanyak 667 dosis. (Eka Maria)
2173 x Dilihat
902 Disukai
870 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar