Banyak
kebijakan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pasuruan dalam mengendalikan
laju inflasi daerah. Diantaranya dengan memaksimalkan potensi daerah melalui
Pasar Murah. Seperti halnya yang diselenggarakan pada hari Kamis, (15/8/2024).
Berlokasi
di lapangan Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, kegiatan diinisiasi oleh Dinas
Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Pasuruan, diramaikan
puluhan stan dari beberapa elemen masyarakat. Tidak hanya melibatkan para
pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM)
saja. Melainkan juga turut diikuti oleh beberapa perusahaan swasta dan stakeholders lainnya.
Dalam
agenda Pasar Murah yang digelar menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT)
ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tersebut banyak menjual aneka bahan
kebutuhan pokok. Misalnya, beras Bulog Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP),
minyak goreng, telur dan produk sembako lainnya. Ada juga produk yang
disediakan oleh Dinas Pertanian berupa sayur-mayur dan beras.
Jika
Dinas Peternakan dan menyediakan telur dan daging, maka Dinas Perikanan
menyediakan produk olahan perikanan. Lantas bagaimana dengan Dinas
Perindustrian dan Perdagangan? Ragam produk IKM binaan tersaji apik berjajar
dengan aneka produk UKM binaan Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah.
Pada
saat membuka Pasar Murah, Penjabat (Pj.) Bupati Pasuruan, Andriyanto menggarisbawahi
tentang beberapa upaya Pemerintah Daerah dalam mengendalikan laju inflasi.
Targetnya tidak lain agar pertumbuhan ekonomi masyarakat, terutama keluarga pra
sejahtera akan semakin meningkat.
"Dengan
pasar murah ini, kami berharap masyarakat Kabupaten Pasuruan mampu membeli
beberapa produk terutama sembako dengan harga murah. Dan arti syukur itu dalam
konsep Islam adalah melaksanakan sebagai istiqomah dan terus menerus," ujarnya.
Didampingi
oleh Kepala Disperindag, Diana Lukita Rahayu dan beberapa Kepala Perangkat
Daerah terkait, Pj. Bupati Andriyanto menjabarkan tentang upaya Pemerintah
Kabupaten Pasuruan dalam mengendalikan laju inflasi. Tujuannya tidak lain untuk
bisa menjaga agar daya beli masyarakat tetap stabil dan pertumbuhan ekonomi
meningkat.
"Pemkab
Pasuruan melalui Disperindag melakukan monitoring harga setiap hari untuk
melihat perkembangan dan fluktuasi harga bahan pokok dan pokok penting lainnya
melalui Sistem Pemantauan Pasar Kebutuhan Pokok. Nantinya digunakan sebagai
bahan pengambilan kebijakan," jelasnya.
Ditambahkannya,
Operasi Pasar bekerjasama dengan Bulog Sub Divre Malang dengan menyediakan
beras SPHP kemasan 5 kg selama tahun 2024. Diupayakan akan diadakan menyeluruh
di 24 Kecamatan, melibatkan stakeholders
terkait maupun dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur.
"Gelaran
Pasar Murah diantara upaya Pemkab Pasuruan dalam mengendalikan inflasi daerah.
Terlebih sekarang ini ada kenaikan harga Cabai. Karena itu, melalui Disperindag,
kami melakukan beberapa intervensi untuk mengendalikan harga-harga kebutuhan
pokok di pasar. Sehingga bisa menstabilkan daya beli masyarakat sekaligus
pemenuhan kebutuhan sehari-hari supaya tetap bisa dikendalikan," imbuhnya.
Masih
di momen yang sama, Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Provinsi Jawa
Timur itu menghimbau kepada pengusaha, terutama skala besar agar mendukung
upaya Pemerintah Kabupaten Pasuruan dalam menekan laju inflasi daerah. Minimal
dengan menyelenggarakan bazar pasar murah di lingkungannya. Sehingga sasaran
konsumennya tidak hanya terbatas untuk karyawannya saja, tetapi juga terbuka
untuk masyarakat umum.
"Kami
berharap kepada pelaku usaha terutama distributor, grosir, agen dan pengecer
untuk menambah stoknya di atas kebutuhan normal. Tujuannya agar ketersediaan
barang kebutuhan masyarakat tercukupi dan para pedagang tidak menaikkan harga
diluar harga yang wajar. Juga menghindari tindakan yang bersifat spekulatif
karena akan merugikan semua pihak, utamanya masyarakat," pintanya. (Eka
Maria)
844 x Dilihat
166 Disukai
159 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar