Reduksi Potensi Bencana Alam Hidrometeorologi, Bupati Himbau Masyarakat Saling Gotong-Royong Menjaga Lingkungan
Reduksi Potensi Bencana Alam Hidrometeorologi, Bupati Himbau Masyarakat Saling Gotong-Royong Menjaga Lingkungan E-Paper PDF E-Paper JPG Ringkasan AI
admin
Tahun : 2021
19 Feb
Untuk mereduksi potensi terjadinya bencana alam hidrometeorologi di puncak musim hujan, Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf tidak henti-hentinya menghimbau serta mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan untuk saling bergotong royong menjaga lingkungan sekitar. Hal ini menyusul perubahan cuaca yang tidak menentu di puncak musim hujan. Sehingga mengharuskan semua pihak tetap waspada dan saling mengingatkan satu sama lain terkait pentingnya menjaga lingkungan sekitar.
Ditemui diruang kerjanya pada Jumat (19/2/2021) siang, Gus Irsyad panggilan familiar Kepala Daerah Kabupaten Pasuruan yang memiliki hobi sepakbola tersebut berpesan, dibutuhkan perhatian lebih dalam menjaga lingkungan sebagai upaya preventif agar terhindar dari bencana banjir. Mulai dari kebiasan membuang sampah pada tempatnya, membersihkan sungai atau saluran air secara rutin hingga menanam pohon sebagai penyerap air untuk mengurangi dampak dari bencana banjir dan longsor.
“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan untuk bersama-sama menjaga lingkungan sekitar. Mari bersama-sama bergotong royong untuk membersihkan lingkungan mulai dari membuang sampah pada tempatnya, membersihkan saluran air sampai menanam pohon sebagai sumber resapan air”, himbau Bupati.
Gus Irsyad juga mengingatkan terkait cuaca ekstrim dan curah hujan yang masih cukup tinggi hampir setiap harinya. Sehingga perlu ada sinergi antara masyarakat dan seluruh Kepala Daerah di Kabupaten Pasuruan. Mulai dari Camat, Kepala Desa hingga Lurah harus saling bahu-membahu dalam menanggulangi sekaligus mengantisipasi bencana alam yang sering terjadi.
“Saya juga mengajak kepada seluruh Camat, Kepala Desa dan Lurah agar bersinergi dengan masyarakat. Mari bersama-sama kita bisa mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana alam di Kabupaten Pasuruan. Terlebih beberapa hari terakhir ini intensitas curah hujan yang mengguyur merata di wilayah kita masih cukup tinggi”, pungkasnya. (Iguh+Eka Maria)
1927 x Dilihat
478 Disukai
498 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar