Resmikan Jalan Jetak - Dayurejo dan Jembatan Bulukandang - Ketan Ireng Prigen, Pj. Bupati Nurkholis: Akses Jalan dan Jembatan Baru Ini Mudahkan Mobilitas Warga | pasuruankab.go.id
Resmikan Jalan Jetak - Dayurejo dan Jembatan Bulukandang - Ketan Ireng Prigen, Pj. Bupati Nurkholis: Akses Jalan dan Jembatan Baru Ini Mudahkan Mobilitas Warga
Resmikan Jalan Jetak - Dayurejo dan Jembatan Bulukandang - Ketan Ireng Prigen, Pj. Bupati Nurkholis: Akses Jalan dan Jembatan Baru Ini Mudahkan Mobilitas Warga E-Paper PDF E-Paper JPG Ringkasan AI
Eka Maria
Tahun : 2024
18 Dec
Penjabat
(Pj.) Bupati Pasuruan, Nurkholis menyatakan, akses Jetak-Dayurejo dan
Jembatan Bulukandang-Ketan Ireng, Kecamatan Prigen yang baru saja diresmikannya
pada hari Rabu (18/12/2024), memberikan kemudahan bagi pengguna jalan. Terutama
masyarakat setempat dalam melakukan aktivitas kesehariannya.
Oleh
karenanya ia meminta kepada seluruh elemen masyarakat agar benar-benar
memanfaatkannya untuk memudahkan mobilitas dan aksesibilitasnya.Harapan terbesarnya dari
pembangunan fisik tidak lain untuk memberikan dampak signifikan bagi kehidupan
masyarakat. Terutama bagi peningkatan kondisi sosial ekonomi warga.
"Ruas
jalan Jetak sepanjang 6,5 km dan jembatan sepanjang 16 meteran ini mudah-mudahan
bermanfaat bagi Bapak Ibu sekalian. Karena akses jalan dan jembatan ini sangat
penting untuk mempermudah mobilitas masyarakat. Dari yang sebelumnya harus
muter dulu dan bikin orang males, sekarang sudah bisa langsung lewat sini
dengan mudah," ucapnya.
Didampingi
Sekretaris Daerah Yudha Triwidya Sasongko serta Sekretaris Dinas Bina Marga dan
Bina Konstruksi Kabupaten Pasuruan, Cahyo Fajar Rahmanto, Pj. Bupati Nurkholis meminta
kepada warga setempat untuk saling menjaga infrastruktur jalan dan jembatan baru
tersebut. Sehingga akan tetap terjaga laik fungsinya dalam jangka panjang.
"Kalau
jalan dan jembatannya sudah bagus, mari kita sama-sama merawat nya. Kalau orang
buat itu kadang lebih mudah daripada merawatnya. Artinya ya kita jaga. Terutama
jembatan kita jaga itu, apalagi musim hujan. Jangan sampai ada timbunan sampah
di jembatan dan sebagainya. Jadi monggo bisa dibersihkan lingkungan sekitarnya," pintanya.
Sementara
itu, di tempat terpisah Sekretaris Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi
Kabupaten Pasuruan, Cahyo Fajar Rahmanto menjelaskan, pembangunan jalan
Jetak-Dayurejo sepanjang 6,5 meter tersebut bagian dari pemeliharaan berkala
dengan anggaran bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBH-CHT)
senilai Rp. 3,5 Milyar lebih. Demikian juga dengan pembangunan jembatan Bulukandang-Ketan
Ireng dengan panjang 18 meter dan lebar 5,7 meter yang dibangun dengan anggaran
Rp 2 Milyar lebih. (Eka Maria)
333 x Dilihat
44 Disukai
32 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar