Hingga saat ini, ribuan jamaah calon haji Kabupaten Pasuruan masih menjalani serangkaian manasik haji tingkat kecamatan.
Sedangkan jadwal keberangkatannya sudah ditentukan. Yakni tanggal 12 dan 16 juni 2023 mendatang.
Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Pasuruan, Syaikhul Hadi mengatakan, manasik haji hanya digelar di 13 kecamatan. Seperti Kecamatan Grati, Rejoso, Kejayan, Purwodadi, Purwosari, Sukorejo, Pandaan. Selanjutnya, Prigen, Gempol, Bangil, Beji, Kraton dan juga Kecamatan Rembang.
Sedangkan kecamatan lain ada yang tak memenuhi jumlah minimal. Diantaranya Kecamatan Lekok, Nguling dan Grati yang dijadikan satu di Kecamatan Grati.
"Totalnya 13 kecamatan yang menyelenggarakan manasik haji. Karena tidak semuanya memenuhi jumlah minimal, sehingga ada yang empat kecamatan dijadikan satu kecamatan untuk lokasi penyelenggaraannya," kata Syaikhul saat ditemui di kantornya, Senin (29/05/2023).
Dijelaskannya, manasik digelar selama 6 kali dan diserahkan sepenuhnya oleh masing-masing KUA (Kantor Urusan Agama) kecamatan. Dalam artian, manasik bisa digelar langsung enam hari sekaligus atau dijadwalkan sesuai kesepakatan.
"Semuanya kondisional. Apakah dalam beberapa hari yang sama atau secara langsung, monggoh kami persilahkan kepada KUA masing-masing," terangnya.
Selama manasik berlangsung, para jamaah akan diberikan banyak materi seputar kebijakan Pemerintah Indonesia hingga kebijakan Pemerintah Arab Saudi terhadap para jamaah selama haji.
"Termasuk teknis ibadah nya bagaimana, akan diberikan oleh petugas kepada seluruh jamaah," singkatnya.
Lebih lanjut Syaikhul menerangkan, jamaah Kabupaten Pasuruan terbagi menjadi 4 kloter, yakni kloter 51, 52,53 dan kloter 66. Untuk kloter 51 akan berangkat pada tanggal 12 juni dengan 2 kloter utuh, dalam artian murni berisikan jamaah dari Kabupaten Pasuruan saja.
Sedangkan kloter 52 dan 53 juga berangkat pada 12 juni dengan 890 jamaah, serta kloter 51 bergabung bersama Kota Batu dan Gresik berjumlah 121 jamaah. Dan untuk kloter 66 ada 163 jamaah yang bergabung dengan 232 jamaah Kota Pasuruan akan berangkat pada tanggal 16 juni mendatang.
"Jadi tanggal 12 masuk asrama haji, 13 sudah terbang ke Jeddah karena sudah masuk gelombang dua," ucap Syaikhul. (Emil)
2225 x Dilihat
443 Disukai
425 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar