Meski ditargetkan bisa mencapai 77,5% dari seluruh daftar pemilih tetap (DPT), akan tetapi tingkat partisipasi pemilih dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jatim serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Pasuruan 2018-2023 hanya mencapai 67%.
Titin Wahyuningsih, Komisioner KPU Kabupaten Pasuruan dari Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat (Parmas) mengatakan, belum tercapainya prosentase pemilih yang sesuai dengan target KPU hanya terjadi dalam Pilbup Pasuruan saja, lantaran jumlah pasangan calon yang bertarung dalam Pilkada Serentak hanya satu pasang alias calon tunggal. Sedangkan bila dibandingkan dengan Pilgub Jatim pada tahun 2013 lalu,prosentasi tingkat kehadiran pemilih di TPS hanya mencapai 58% saja.
“Kalau Pilbup Pasuruan, mungkin karena pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati nya cuma satu, jadi ketertarikan pemilih tidak seantusias ketika Pilkada 5 tahun lalu sampai 5 pasang calon,” kata Titin di sela-sela acara Rekapitulasi Penghitungan Surat Suara Pilgub Jatim dan Pilkada Kabupaten Pasuruan 2018-2023 di Aula Lem Yadika Bangil, Rabu (04/07/2018).
Meskipun masih di bawah target, KPU Kabupaten Pasuruan menurut Titin sudah melakukan sosialisasi ke masyarakat secara massif, baik melalui kegiatan di Kecamatan hingga Desa sampai sosialisasi melalui media massa.
“Kami sudah maksimal menyeberluaskan informasi kepada masyarakat akan pentingnya mencoblos pada Hari Rabu tanggal 27 Juni 2018. Mulai dari desa sampai kecamatan hingga ke Kabupaten, termasuk kami pasang iklan pengumuman ke media cetak, online dan media elektronik. Semua sudah kami lakukan, dan untuk hasilnya kita kembalikan kepada masyarakat,” imbuhnya.
Sementara itu, sekalipun tingkat partisipasi masyarakat masih belum sesuai target, akan tetapi KPU Kabupaten Pasuruan sangat berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah sama-sama mensukseskan gelaran Pilkada Serentak 2018 dengan aman, lancar dan kondusif.
“Kepada seluruh masyarakat kami ucapkan terima kasih atas partisipasi dan kerjasamanya. Utamanya kepada kawan-kawan dari TNI-POLRI, Pemkab Pasuruan, Panwaslu, pasangan calon sampai dengan saksi dan massa simpatisan hingga seluruh tokoh masyarakat dan alim ulama yang juga telah mendoakan agar Pilkada Serentak berjalan dengan lancar, dan Alhamdulillah semuanya sesuai dengan harapan kita bersama,” beber Titin kepada Suara Pasuruan. 9emil)
2221 x Dilihat
877 Disukai
815 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar