Untuk menekan laju inflasi selama bulan Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Pasuruan menerapkan beberapa kebijakan ekonomi. Diantaranya dengan menggelar Gelar Pasar Murah 2017 yang menjual beberapa komoditi seperti gula pasir, minyak goreng, beras IR 64, tepung terigu dan produk kebutuhan pokok lainnya.
Data yang diterima Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Pasuruan, ada 10 titik lokasi Pasar Murah yang dilaksanakan mulai pada tanggal 30 Mei-15 Juni 2017. Masing-masing di Lapangan Desa Nguling, Kecamatan Nguling (30 Mei 2017); lapangan Desa Jatirejo, Kecamatan Lekok (31 Mei 2017); lapangan Desa Kawisrejo, Kecamatan Rejoso (5 Juni 2017); lapangan A. Yani Kelurahan Grati Tunon, Kecamatan Grati (6 Juni 2017); lapangan Desa Wonosari, Kecamatan Gondangwetan (7 Juni 2017); lapangan Desa Wrati, Kecamatan Kejayan (8 Juni 2017); lapangan Desa Genengwaru, Kecamatan Rembang (12 Juni 2017); lapangan Desa Jatisari, Kecamatan Purwodadi (13 Juni 2017); lapangan Desa Sengon Agung, Kecamatan Purwosari (14 Juni 2017); lapangan Desa Jeruk Purut, Kecamatan Gempol (15 Juni 2017).
Masyarakat dapat memanfaatkan Pasar Murah untuk berbelanja memenuhi kebutuhan Ramadhan dengan langsung hadir ke lokasi dan tanggal yang telah ditentukan, mulai pukul 08.00-10.00 WIB. Ditargetkan, gelaran Pasar Murah ini dapat membantu meringankan beban masyarakat dengan mulai naiknya harga sembako di Bulan Ramadhan maupun jelang Hari Raya Idul Fitri 1438 H.
Di samping itu, mulai tanggal 29 Mei-10 Juni 2017, Pemerintah Kabupaten Pasuruan juga menggelar Bazar Ramadhan Satrya Emas 2017 di Pasar Gempol, Kecamatan Gempol yang ditujukan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan dengan harga yang terjangkau. Selain sebagai sarana untuk menggelar produk dengan harga murah, Bazar juga sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. (Eka Maria)
2742 x Dilihat
844 Disukai
859 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar