Wakil Bupati Pasuruan, Mujib Imron meninjau korban terdampak bencana angin puting beliung di Dusun Jeglong, Desa Palangsari, Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan, Rabu (21/4/2021) pagi. Sekaligus menyerahkan bantuan dalam bentuk tabungan kepada ketiga korban terdampak bencana yang rumahnya mengalami kerusakan di bagian atap rumah.
Selain memberikan tali asih dalam bentuk tabungan, Gus Mujib sapaan akrab Wakil Bupati juga menyerahkan bantuan sosial kepada warga Dusun Jeglong. Total ada 50 paket sembako yang diserahterimakan dari Dinas Sosial Kabupaten Pasuruan.
Dalam pesannya, Gus Mujib meminta kepada penerima bantuan agar memanfaatkan bantuan tersebut untuk memperbaiki rumah yang rusak. Jika dilihat dari kategori kerusakan masih tergolong rusak ringan karena pada atap rumah saja.
"Mohon untuk dimanfaatkan sebaik-baiknya bantuan dari Pemerintah Kabupaten Pasuruan untuk memperbaiki atap rumah yang rusak akibat terjangan angin puting beliung sekitar sepekan lalu", ujarnya kepada salah satu korban yang rumahnya terdampak.
Sebelumnya dalam agenda yang sama, Wakil Bupati menghadiri Penyuluhan Kesehatan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat dalam Keluarga. Hasil kerjasama Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan dengan mahasiswa KKN Sekolah Tinggi Agama Islam Al Yasini.
Dalam kegiatan tersebut, Gus Mujib menyampaikan bahwa penyuluhan tersebut merupakan bagian dari sosialisasi terkait penyebaran Covid-19 yang saat ini masih belum mereda. Selain itu Wakil Bupati Pasuruan juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan yang memiliki saudara di luar Kabupaten Pasuruan agar tidak mudik pada momen Idul Fitri tahun ini. Hal tersebut merupakan bentuk antisipasi Pemerintah Kabupaten Pasuruan untuk mengurangi penyebaran virus Corona di Kabupaten Pasuruan.
"Saya mengingatkan kepada seluruh masyarakat terutama yang punya keluarga di luar Kabupaten Pasuruan untuk tidak mudik, demi mengurangi angka penyebaran Covid-19", katanya saat ditemui di sela-sela acara penyuluhan kesehatan.
Hadir dalam kegiatan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan, dr. Ani Latifah serta Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BDBD) Kabupaten Pasuruan, Ridwan Haris. Juga Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pasuruan, Suwito Adi dan Forkopimcam Kecamatan Puspo dan Kepala Desa Puspo. (Iguh+Eka Maria)
1798 x Dilihat
383 Disukai
386 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar