TP PKK, DWP, Dinkes, Perwosi dan Bank Jatim Gelar Bakti Sosial. Bantu Tukang Ojek, Tukang Becak Hingga Balita dan Keluarga Pasien Positif Covid-19 | pasuruankab.go.id
TP PKK, DWP, Dinkes, Perwosi dan Bank Jatim Gelar Bakti Sosial. Bantu Tukang Ojek, Tukang Becak Hingga Balita dan Keluarga Pasien Positif Covid-19
TP PKK, DWP, Dinkes, Perwosi dan Bank Jatim Gelar Bakti Sosial. Bantu Tukang Ojek, Tukang Becak Hingga Balita dan Keluarga Pasien Positif Covid-19 E-Paper PDF E-Paper JPG Ringkasan AI
admin
Tahun : 2020
23 Jun
Tim penggerak PKK, Dharma Wanita Persatuan (DWP), Perwosi (Persatuan Wanita Olahraga), Bank Jatim dan Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan menggelar Bakti Sosial, Selasa (23/06/2020).
Bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian untuk warga terdampak Covid-19. Mulai dari tukang becak, tukang ojek, hingga keluarga dari pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Pasuruan.
Dari pantauan di lapangan, bakti social ini dibagi menjadi tiga tim. Tim pertama dipimpin oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Ny Lulis Irsyad Yusuf dengan sasaran lokasi wilayah Barat. Yakni Balai Desa Sidogiri, Kecamatan Kraton; Kantor Kecamatan Bangil dan Kecamatan Gempol.
Sedangkan Tim Dua yang dipimpin oleh Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Ny Nanik Mujib Imron membagikan bantuan di Kantor Kecamatan Winongan, Balai Desa Warungdowo, Pohjentrek dan Kecamatan Wonorejo. Sementara Tim Tiga yang dipimpin Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP), Ny Misbah Zunib memberikan bantuan di wilayah timur, yakni Balai Desa Kalipang, Grati; Kantor Kecamatan Lekok, Pendopo Kecamatan Nguling dan Balai Desa Arjosari, Rejoso.
Menurut Lulis, total bantuan yang diberikan dalam bakti social kali ini sebanyak 1550 paket sembako hingga snack dan minuman. Selain sembako, ada juga bantuan susu dan makanan pendamping ASI untuk 320 balita yang mengalami stunting dan gizi kurang, serta 270 paket untuk anak-anak para tenaga kesehatan(nakes) yang menangani Pasien Covid-19 di Kabupaten Pasuruan. Seluruh bantuan ini diserahkan secara simbolis, dan untuk selanjutnya diharapkan dapat diberikan kepada para penerima.
“Hari ini kami serahkan secara simbolis saja, karena kita juga masih dalam situasi pandemic Covid-19, sehingga tidak boleh ada banyak orang. Yang penting bantuan ini harus sampai pada penerimanya,” kata Lulis di sela-sela acara.
Dijelaskannya, ribuan paket bantuan yang diberikan tak melulu pada kecamatan yang dikunjungi saja. Melainkan merata di 24 kecamatan se-Kabupaten Pasuruan. Lulis menegaskan bahwa dengan bantuan ini, setidaknya dapat meringankan beban warga yang mengalami penurunan penghasilan, menghilangnya pendapatan maupun tak bisa keluar rumah lantaran salah satu keluarganya terpapar Virus Corona.
“Semoga bisa terus semangat dalam melawan berbagai dampak akibat Covid-19 ini. Saya tahu banyak yang penghasilannya menurun drastic atau mungkin kehilangan pekerjaan karena Virus Corona. Juga untuk keluarga yang tak bisa ke mana-mana karena isolasi mandiri, kami bantu. Meskipun tak banyak, tapi mudah-mudahan bermanfaat,” harapnya.
Lebih lanjut istri Bupati Irsyad Yusuf itu sangat berterima kasih atas kekompakan PKK, DWP, Perwosi, Dinkes hingga Bank Jatim dan beberapa perusahaan yang ikut berpartisipasi dalam membantu masyarakat Kabupaten Pasuruan untuk tetap survive (bertahan) meski Pandemi menyerang.
“Terima kasih untuk Dinkes, Perwosi, DWP , Bank Jatim, beberapa perusahaan di Kabupaten Pasuruan, dan tentu saja PKK Kabupaten dan Kecamatan yang ikut berpartisipasi dalam bakti social ini. Semoga segala amalan kita hari ini dicatat sebagai ibadah oleh Allah SWT,” terangnya.
Sementara itu, Nasikhun (47), salah satu tukang becak asal Desa Karangrejo, Kecamatan Gempol mengaku bahagia pasca menerima bantuan sembako yang diberikan kepadanya. Ia mengaku sepi penumpang sejak Pandemi Covid-19, tiga bulan lalu.
“Biasanya sehari dapat sampai 50 ribu, sekarang Rp 10 ribu aja untung-untungan. Terima kasih atas bantuan ini, langsung saya kasikan istri saya buat masak,” ungkapnya kepada Suara Pasuruan. (emil)
2342 x Dilihat
456 Disukai
501 Tidak Suka
Share Berita :
Ringkasan AIBeta
Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silahkan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.
0 Komentar
Komentar Anda
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan
0 Komentar