Kampung Kelir, Perpaduan Keindahan Lereng Bromo Dengan Pelangi Warna
Kampung Kelir, Perpaduan Keindahan Lereng Bromo Dengan Pelangi Warna
oleh : 11
16 Aug
Bagi Anda yang gemar berburu foto keren di destinasi wisata kekinian, ada suguhan menarik yang patut dikunjungi. Keindahan bukit di lereng gunung Bromo, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan semakin membuat Anda berdecak kagum dengan hadirnya Kampung Kelir. Sebagai kawasan wisata baru, tak mengherankan jika daya tariknya mampu memikat banyak wisatawan, baik domestik maupun mancanegara sebagai jujugan pada saat hari libur.
Warga Desa Tosari, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan mengkreasikan permukimannya menjadi kampung warna warni. Menariknya, tembok-tembok penahan tanah di sekitar rumah warga dicat warna-warni, berikut lukisan mural karya pemuda setempat yang ikut meramaikan ornamen keindahan disana.
Kehadiran kampung tematik tersebut sejalan dengan pengembangkan potensi wisata di Kecamatan Tosari. Harapannya, wisatawan yang datang ke Bromo dapat menikmati pesona Kampung Kelir sebagai tujuan wisata lainnya yang juga tak kalah indahnya. Bahkan menjadi gagasan baru dalam pengembangan wisata baru untuk menunjang objek wisata Bromo selain Bromo Forest,Bromo Fun Tracking maupun destinasi wisata lainnya.
Hasil foto bidikan wisatawan yang diunggah di media sosial semakin menambah pesona Kampung Kelir sebagai pemain baru di sektor pariwisata Kabupaten Pasuruan. Jadi kapan Anda akan beranjangsana ke sana? (Eka Maria)
Berbagi ke :
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan