Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Asyiknya Berwisata Petik Melon Golden Kinanti di Desa Sumbergedang, Pandaan

Gambar berita
21 Januari 2026 (18:06)
Agrowisata
101x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Berwisata tentu saja menjadi aktifitas menyenangkan agar otak bisa segar kembali. 

Pilihan wisata nya pun sangat beragam, sesuai keinginan. Nah, bagi para pecinta buah-buahan, wisata petik buah melon langsung dari kebunnya bisa menjadi salah satu pilihan menarik.

Gak usah keluar pasuruan, cukup ke Taman ADN Firdaus di Desa Sumbergedang, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan. 

Di sini, para pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan ribuan pohon buah melon jenis Golden Kinanti yang dibudidayakan di dalam green house berukuran 50 X11 meter dan menampung sekitar 1.260 tanaman. 

Kepala Desa Sumbergedang, Niam Sovie mengatakan budidaya melon golden kinanti dilakukan dengan menerapkan teknologi komputerisasi yang memungkinkan pengelolaan tanaman dilakukan secara presisi. 

"Jadi kebutuhan nutrisi dan pengairan dapat dikontrol melalui ponsel, sehingga risiko kesalahan perawatan dapat diminimalkan, dan panen bisa dilakukan pas timingnya," kata Niam, Rabu (21/1/2026).

Untuk memaksimalkan cara budidayanya, Pemdes menurut Niam membekali segenap sumberdaya pengelola desa dengan sederet pelatihan. Mulai dari budidaya tanaman melon secara Hidroponik dengan sistem Smart Farming sampai model pelayanan wisata yang humanis,” imbuhnya. 

Lebih lanjut Niam menambahkan bahwasanya seluruh tanaman melon ditanam di lahan kas desa strategis seluas enam hektare. Pemanfaatan lahan ini menjadi strategi kunci pemerintah desa bekerja sama dengan UMM untuk mendorong kemandirian ekonomi masyarakat melalui sektor pertanian bernilai tambah yang terintegrasi.

"Ada banyak teman-teman mahasiswa UMM yang membantu kami sekaligus memberikan banyak manfaat bagaimana kami bisa membudidayakan melon kinanti sampai berhasil," akunya. 

Soal rasa, Niam menegaskan jika dibanding melon biasa, melon golden kinanti ini memiliki rasa yang lebih segar, manis dan tekstur yang renyah. Maka tak heran, harga jual melon ini lumayan tinggi di pasaran.

"Melon golden kinanti ini menarik dan lebih mudah jualnya, karena per kg bisa sampai 25-30 ribu," tegasnya. 

Sementara itu, Camat Pandaan, Timbul Wijoyo berharap Desa Sumbergedang akan terus berkembang menjadi desa yang mandiri dan sejahtera.

"Besar harapan masyarakat, Desa Sumbergedang akan menjadi desa mandiri dan sejahtera serta pusat agrowisata produktif yang memberikan banyak manfaat bagi siapa saja yang datang ke sana. kami tunggu kedatangannya," harapnya. (emil)



Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Asyiknya Berwisata Petik Melon Golden Kinanti di Desa Sumbergedang, Pandaan

Berwisata tentu saja menjadi aktifitas menyenangkan agar otak bisa segar kembali...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan Penanganan Kumuh Skala Kawasan Terpadu dan Terintegrasi Kelurahan Bendomungal

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, meresmikan Penanganan Kumuh Skala Kawa...

Article Image
Pemkab Pasuruan dan Baznas Fasilitasi Motor Da'i di Daerah Terpencil

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Pasuruan memfasilitasi dua orang Da...

Article Image
Warga Karangsono, Sukorejo Kebanjiran Order Minuman Sari Buah Matoa

Setiap tahun menjelang bulan suci ramadhan, salah satu industri rumahan di Desa...

Article Image
Geliat Kampung Tempe, Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi. Sehari, Perputaran Uang Tembus Rp 100 Juta

Tempe, siapa yang tak kenal makanan tradisional khas jawa iniDi Kabupaten Pasuru...