Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Pj Bupati Nurkholis : Saya Sangat Hormat dan Terima Kasih Yang Tak Terhingga Untuk Semua Guru Dimanapun Berada

Gambar berita
12 Desember 2024 (07:10)
Pendidikan
577x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Belasan ribu tenaga pendidik dan kependidikan se-Kabupaten Pasuruan jalan sehat bersama Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Kamis (12/12/2024) pagi.

Jalan sehat tersebut digelar di Taman Chandra Wilwatikta Pandaan, dengan start dan finish di tempat yang sama.

Pantauan di lapangan, jalan sehat dalam rangka HUT ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2024 tersebut diberangkatkan oleh Pj Bupati Nurkholis sekitar pukul 8 pagi. Sebelum memberangkatkan, Nurkholis menyampaikan beberapa hal penting. 

Pertama, ia mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh guru yang telah berkontribusi dalam kemajuan pendidikan di Kabupaten Pasuruan.

"Saya tegaskan di sini bahwasanya peran guru itu luar biasa. Semua yang berprestasi, berpangkat dan berkedudukan ya karena jasa seorang guru. Maka dari itu, izinkan saya berterima kasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh guru se-Kabupaten Pasuruan," katanya. 

Tak lupa, Nurkholis juga berterima kasih kepada seluruh guru dan tenaga kependidikan yang telah bersama-sama mensukseskan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Pasuruan dengan tertib, aman dan lancar.

"Saya juga berterima kasih kepada semua pendidik dan tenaga kependidikan yang juga ikut mensukseskan Pilkada Serentak 2024 dengan datang mencoblos ke TPS (Tempat Pemungutan Suara)," terangnya. 

Usai menyampaikan sambutan, Nurkholis mengajak seluruh guru untuk menyanyikan Hymne Guru sebagai tanda penghormatan. Setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para Juara Paduan Suara Perempuan PGRI. Diantaranya Juara Harapan II diraih PC Pandaan, Juara Harapan I PC Purwosari, Juara III diraih oleh PC Tutur, Juara II oleh PC Grati dan Juara I diraih oleh PC Sukorejo.

"Selamat kepada para pemenang. Terus berkarya dan bekerja demi mencerdaskan generasi bangsa," singkatnya.

Di akhir acara ditutup dengan pengundian doorprize dengan hadiah utama berupa 2 unit sepeda motor, dimana hadiah tersebut dipersembahkan oleh Bank Jatim. (emil)



Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Kecamatan Tutur, Penghasil Paprika Terbesar dan Satu-Satunya di Jawa Timur

Tidak banyak yang tahu bahwa penghasil paprika terbesar dan satu-satunya di Jawa...

Article Image
Gus Wabup Shobih Optimis, MTQ JQH NU Kabupaten Pasuruan 2026 Cetak Generasi Qurani

Wakil Bupati Pasuruan, Shobih Asrori optimis, Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) J...

Article Image
Kukuhkan Dewas BLUD RSUD Bangil dan RSUD Grati 2026–2030, Mas Bupati Tekankan Digitalisasi Layanan Kesehatan dan Peningkatan Standar Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan U...

Article Image
KUD Sembada Puspo Targetkan Produksi Susu Segar 40 Ton/Hari

Kabupaten Pasuruan menjadi lumbung susu segar terbesar kedua di Jawa Timur. Sala...

Article Image
Mas Bupati Rusdi Lantik 16 Pejabat Eselon II, 105 Eselon III dan 176 Pejabat Eselon IV di Lingkungan Pemkab Pasuruan

Hari ini, Kamis (8/1/2026), Mas Bupati Rusdi, sapaan akrab Bupati Pasuruan melan...