Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Tahun ini, Ratusan Karyawan Pemkab Pasuruan Masuki Masa Pensiun

Gambar berita
17 Oktober 2017 (05:54)
Olahraga
3394x Dilihat
0 Komentar
admin

Tahun ini, sebanyak 350-400 karyawan Pemerintah Kabupaten Pasuruan akan memasuki masa purna tugas alias pensiun. Hal tersebut seperti yang disampaikan Kepala BKPPD Kabupaten Pasuruan, Dr Moch Nasir, sesaat setelah menghadiri apel pagi Bupati Pasuruan, di Halaman Tengah Kantor Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan, Senin (16/10/2017) pagi.

Menurutnya, dari ratusan karyawan Pemkab Pasuruan yang purna tugas, 4 orang diantaranya adalah Pejabat Eselon II, diantaranya Kepala Bappeda, Bambang Abimanyu, Kepala Disnaker, Yoyok Heri Sutjipto, Kabag Pembangunan Setda Kabupaten Pasuruan, Tasripin, serta Camat Kraton, Zubad. Keempat-empatnya diberhentikan secara terhormat di hadapan Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan, serta ratusan karyawan Pemkab Pasuruan yang menghadiri apel pagi.

"Secara khusus Bapak Bupati Irsyad memberikan kenang-kenangan kepada 4 pejabat yang sudah luar biasa mendedikasikan hidupnya untuk Pemkab Pasuruan," katanya.

Dengan berakhirnya masa tugas ratusan karyawan, maka secara otomatis mengurangi jumlah ASN (Aparatur Sipil Negara) Pemkab Pasuruan. Kata Nasir, pensiunnya ratusan karyawan menyisakan 10 ribu karyawan, baik yang PNS, kontrak maupun honorer. Padahal jumlah ideal karyawan Pemkab Pasuruan harusnya 15 ribu orang.

"Kita kekurangan banyak pegawai sampai 5 ribu orang. Apalagi kran moratorium juga belum dibuka oleh Presiden, sehingga kita tidak bisa berbuat banyak. Hanya menunggu kebijakan pemerintah pusat," imbuhnya.

Sementara itu, Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf menegaskan, setiap karyawan pasti akan memasuki masa purna tugas. Oleh karenanya, dirinya menghimbau kepada seluruh karyawan Pemkab Pasuruan agar betul-betul bekerja dengan profesional serta mengabdikan diri sebagai pelayan masyarakat.

"Kita bekerja untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, jadi saya minta kepada semua karyawan untuk tidak henti-hentinya menciptakan inovasi dalam bekerja. Cari ramuan-ramuan yang dapat meningkatkan maupun mempermudah dalam urusan pelayanan," ucap Irsyad dalam sambutannya.

Untuk para pejabat maupun karyawan yang telah purna tugas, Irsyad mengaku sangat berterima kasih atas dedikasi selama bekerja di bawah naungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan.

"Tidak ada kata yang dapat saya sampaikan selain ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya untuk seluruh karyawan yang telah bekerja selama puluhan tahun. Semoga di dalam gerbang purna tugas ini, ada banyak kesibukan yang telah dinanti. Saya berdoa agar seluruhnya diberikan usia yang barokah, dan bermanfaat bagi keluarga dan masyarakat," terang pria penghobi olahraga sepak bola itu. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Kecamatan Tutur, Penghasil Paprika Terbesar dan Satu-Satunya di Jawa Timur

Tidak banyak yang tahu bahwa penghasil paprika terbesar dan satu-satunya di Jawa...

Article Image
Gus Wabup Shobih Optimis, MTQ JQH NU Kabupaten Pasuruan 2026 Cetak Generasi Qurani

Wakil Bupati Pasuruan, Shobih Asrori optimis, Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) J...

Article Image
Kukuhkan Dewas BLUD RSUD Bangil dan RSUD Grati 2026–2030, Mas Bupati Tekankan Digitalisasi Layanan Kesehatan dan Peningkatan Standar Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan U...

Article Image
KUD Sembada Puspo Targetkan Produksi Susu Segar 40 Ton/Hari

Kabupaten Pasuruan menjadi lumbung susu segar terbesar kedua di Jawa Timur. Sala...

Article Image
Mas Bupati Rusdi Lantik 16 Pejabat Eselon II, 105 Eselon III dan 176 Pejabat Eselon IV di Lingkungan Pemkab Pasuruan

Hari ini, Kamis (8/1/2026), Mas Bupati Rusdi, sapaan akrab Bupati Pasuruan melan...