Memaksimalkan penyelenggaraan urusan perdagangan di Kabupaten Pasuruan, Pemerintah Kabupaten Pasuruan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan intens melaksanakan beberapa program. Diantaranya dalam hal perlindungan konsumen dan pengamanan perdagangan dengan mengoperasikan dan mengembangkan UPT Kemetrologian. Termasuk upaya peningkatan dan pengembangan sarana prasarana pelayanan kemetrologian serta pengawasan pupuk dan garam.
Adapun indikator kinerja dari program tersebut dilihat dari meningkatnya pengawasan terhadap konsumen dan pengamanan perdagangan, terlaksananya operasional dan pengembangan UPT Kemetrologian Daerah, terselenggaranya peningkatan dan pengembangan sarana prasarana pelayanan kemetrologian. Tidak terkecuali terselenggaranya kegiatan pengawasan pupuk dan garam.
Kegiatan pendukung utama lainnya dilakukan melalui program peningkatan efisiensi perdagangan dalam daerah. Berikut pengembangan pasar dan distribusi barang/produk, kelembagaan kerjasama kemitraan dan pasar lelang daerah. Selain itu, penertiban dan penataan pedagang pengelolaan pasar semakin dioptimalkan pelaksanaannya. Berikut beberapa upaya peningkatan dan pengembangan di berbagai sektor. Baik dalam hal pengelolaan pasar maupun kemitraan bagi pelaku usaha kecil.
Sedangkan untuk program pembinaan pedagang kaki lima dan asongan dilakukan dengan melakukan pembinaan organisasi pedagang kaki lima dan asongan serta penataan tempat berusaha bagi pedagang kaki lima dan asongan. (Eka Maria)
Berbagi ke :
Alamat
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan JL.Raya Raci KM - 9 Bangil, Pasuruan