Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Buka Pembinaan Pramuka Karang Pamitran Cabang, Wabup Gus Shobih: Gerakan Pramuka, Gerakan Pendidikan. Bukan Gerakan Ormas atau Lembaga Sosial Masyarakat

Gambar berita
25 Mei 2025 (20:59)
Nasionalisme
416x Dilihat
0 Komentar
Eka Maria

Gus Shobih, sapaan akrab Bupati Pasuruan Shobih Asrori menegaskan, gerakan Pramuka adalah gerakan pendidikan. Bukan gerakan Organisasi Masyarakat (Ormas) atau Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Hal itu disampaikannya pada saat membuka Pembinaan Pramuka Karang Pamitran Cabang di Graha Pramuka Kabupaten Pasuruan.

Sebagai organisasi pendidikan nonformal yang bertujuan untuk membentuk generasi muda berkarakter, mandiri dan terampil, Pemerintah Kabupaten Pasuruan terus berupaya untuk memajukan Gerakan Pramuka di sekolah.  Baik yang dilakukan melalui pemberian dukungan anggaran kegiatan, pelatihan bagi Pembina Pramuka, sosialisasi manfaat Pramuka maupun menciptakan lingkungan yang mendukung kegiatan Pramuka di sekolah.

“Sesuai Undang-undang Nomor 12 Tahun 2010 yang mengatur tentang Gerakan Pramuka banyak mengadopsi UU Nomor 14 Tahun 2005. Saya yakin, Gerakan Pramuka adalah gerakan pendidikan. Bukan gerakan Ormas atau Lembaga Swadaya Masyarakat. Karena itu, mari kita pertahankan sebagai gerakan pendidikan yang bisa dipercaya oleh orang-orang tua dari anak-anak didik kita,” tandasnya pada hari Sabtu (24/5/2025).

Di sisi lain, Gus Shobih meyakinkan bahwa Pembina Pramuka adalah pribadi profesional dan berkompeten. Sehingga mampu memberikan pendampingan sekaligus pengarah kepada masing-masing anggotanya.  

“Saya yakin, Kakak-kakak Pembina adalah orang-orang yang tepat dan profesional di bidangnya. Maka Panjenengan semuanya punya tugas sebagai Tenaga Pendidik, Pengajar sekaligus Pembina. Juga sebagai Pengarah, Penilai dan Pengevaluasi apa yang akan kita pantau kepada anak-anak didik kita,” ucapnya.

Menurut hemat Gus Shobih, forum pembinaan yang dihadiri oleh para Pembina sebagai media silaturahmi antar Pembina Pramuka. Harapannya dapat lebih mempererat persaudaraan antar anggotanya serta penyemangat untuk terus berkontribusi dalam gerakan kepanduan.

“Kami berharap, baik Pembina di Kwartir Cabang, marilah dengan acara Pembinaan Pamitran ini kita tingkatkan hubungan kita dengan sesama Pengurus gerakan Pramuka, baik dari atas sampai tingkatan bawah. Kegiatan ini, usaha kita bersama untuk membesarkan dan menghidupkan gerakan Pramuka di Kabupaten Pasuruan. Semoga kegiatan ini ke depannya bisa istiqomah,” tuturnya seraya tersenyum.

Di sisi lain, Wakil Bupati menitipkan pesannya kepada Pembina Kwartir Cabang agar lebih mempererat relasi sosialnya dengan masyarakat. Berikut, mempertahankan kepercayaan publik bahwa gerakan Pramuka dilahirkan di tanah air untuk mempertahankan nama besar Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). (Eka Maria)  


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Kecamatan Tutur, Penghasil Paprika Terbesar dan Satu-Satunya di Jawa Timur

Tidak banyak yang tahu bahwa penghasil paprika terbesar dan satu-satunya di Jawa...

Article Image
Gus Wabup Shobih Optimis, MTQ JQH NU Kabupaten Pasuruan 2026 Cetak Generasi Qurani

Wakil Bupati Pasuruan, Shobih Asrori optimis, Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) J...

Article Image
Kukuhkan Dewas BLUD RSUD Bangil dan RSUD Grati 2026–2030, Mas Bupati Tekankan Digitalisasi Layanan Kesehatan dan Peningkatan Standar Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan U...

Article Image
KUD Sembada Puspo Targetkan Produksi Susu Segar 40 Ton/Hari

Kabupaten Pasuruan menjadi lumbung susu segar terbesar kedua di Jawa Timur. Sala...

Article Image
Mas Bupati Rusdi Lantik 16 Pejabat Eselon II, 105 Eselon III dan 176 Pejabat Eselon IV di Lingkungan Pemkab Pasuruan

Hari ini, Kamis (8/1/2026), Mas Bupati Rusdi, sapaan akrab Bupati Pasuruan melan...