Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Mas Rusdi Resmikan Klinik Gigi Spesialis Terpadu RSUD Bangil

Gambar berita
23 Juni 2025 (16:19)
Kesehatan
650x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil terus berbenah dalam upayanya meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat.

Terkini, rumah sakit milik Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan ini memiliki Layanan Klinik Gigi Spesialis Terpadu. 

Layanan baru ini dilaunching oleh Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo pada Senin (23/6/2025) siang. Selain Bupati, hadir pula Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi dan beberapa anggota dewan lainnya.

Direktur RSUD Bangil, dr Arma Roosalina menjelaskan, layanan gigi spesialis terpadu ini hadir untuk memberikan solusi kesehatan gigi dan mulut yang komprehensif. Dalam artian tidak hanya menawarkan perawatan dasar saja, melainkan perawatan spesialistik gigi dan mulut yang lebih lengkap, berkualitas, dan mudah diakses masyarakat. 

"Semuanya paket komplit. Jadi tidak berpencar melainkan langsung dilayani di satu klinik dengan enam dokter spesialis gigi dan 2 dokter gigi umum," jelasnya. 

Dikatakan Arma, klinik gigi spesialis terpadu terdiri dari 5 klinik gigi spesialis, diantaranya spesialis bedah mulut, kedokteran gigi anak, kedokteran gigi konservasi gigi, ortodonti, dan spesialis penyakit mulut. Seluruhnya dilengkapi dengan fasilitas kedokteran gigi plus ditambah ruang tunggu yang nyaman dan kekinian.

"Ruang tunggunya seperti cafe, jadi ada menu makanan dan minuman yang juga bisa dipesan sembari menunggu keluarganya yang tengah diperiksa," imbuhnya. 

Dengan hadirnya klinik gigi spesialis terpadu, Arma percaya pasien akan lebih mudah dalam memperoleh pelayanan gigi dan mulut yang lengkap dan berkualitas.

"Terlebih dalam rangka memenuhi fungsi RSUD Bangil sebagai rumah sakit rujukan kelas B," terangnya. 

Sementara itu, Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo, juga mengakui layanan kesehatan yang ada di RSUD Bangil semakin beragam dan inovatif. Meski begitu, ia berharap inovasi terus ditingkatkan secara optimal agar pasien betul-betul merasakan layanan kesehatan, di setiap harinya. 

"Pelayanan di RSUD Bangil sekarang semakin beragam. Bisa dilihat before afternya seperti apa. Fasilitasnya juga lebih bagus dari sebelumnya," ucapnya. 

Kini, RSUD Bangil harus bisa menjawab tantangan masih membludaknya jumlah pasien yang dirawat. Sehingga upaya pencegahan agar masyarakat tak sampai dibawa ke rumah sakit, harus digencarkan. 

"Bagaimana masyarakat hidup sehat biar tidak gampang sakit. Itu semua jadi tantangan kita saat ini," tegasnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Dari Gang Kecil, Sepatu "Reno" Khas Karangsono, Kecamatan Sukorejo Jadi Primadona

Di tengah gempuran sepatu impor dan pabrikan, pabrik rumahan milik Riwayat, warg...

Article Image
Kecamatan Tutur, Penghasil Paprika Terbesar dan Satu-Satunya di Jawa Timur

Tidak banyak yang tahu bahwa penghasil paprika terbesar dan satu-satunya di Jawa...

Article Image
Gus Wabup Shobih Optimis, MTQ JQH NU Kabupaten Pasuruan 2026 Cetak Generasi Qurani

Wakil Bupati Pasuruan, Shobih Asrori optimis, Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) J...

Article Image
Kukuhkan Dewas BLUD RSUD Bangil dan RSUD Grati 2026–2030, Mas Bupati Tekankan Digitalisasi Layanan Kesehatan dan Peningkatan Standar Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan U...

Article Image
KUD Sembada Puspo Targetkan Produksi Susu Segar 40 Ton/Hari

Kabupaten Pasuruan menjadi lumbung susu segar terbesar kedua di Jawa Timur. Sala...