Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Masuk Dapur Warga. Bupati Irsyad Yusuf Acungi Jempol Donat Kentang Khas Bromo

Gambar berita
31 Juli 2023 (14:51)
Umum
1970x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

 Tanaman Kentang tumbuh subur di Kecamatan Tosari.

Namun tahukah anda bahwa kentang di sana tak hanya dijual sebagai pelengkap sayuran atau dijadikan keripik lalu dijual ke luar, namun juga sebagai bahan utama pembuatan donat kentang.

Bahkan, donat kentang khas Tosari seperti menjadi andalan, sehingga banyak wisatawan setiap kali ke Bromo, selalu memesan kue berbentuk lingkaran tersebut.

Di Pendopo Agung desa Wonokitri misalnya. Donat kentang ini dimasak sebagai sajian untuk Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf yang kebetulan akan membuka Laga Sepakbola Maslahat, Minggu (30/07/2023) sore kemarin.

Dari pantauan di lapangan, para ibu yang merupakan warga setempat memasak donat kentang di dapur belakang Pendopo. Bupati yang tengah transit di tempat tersebut, tiba-tiba masuk ke dapur dan melihat bagaimana donat tersebut dibuat.

Sontak saja, mereka kaget dibuatnya. Tak disangka, orang nomor satu di Kabupaten Pasuruan ini mau masuk dapur dan duduk sembari makan donat kentang yang fresh from the oven alias baru saja matang.

Tak ayal, mereka pun tak menyia-nyiakan kesempatan itu untuk berfoto bersama Bupati dan sang istri, Ny Lulis Irsyad Yusuf yang menemaninya. 

"Wah ada Pak Bupati. Boleh minta foto ya pak," pinta salah satu warga.

Seperti ketagihan, Gus Irsyad-sapaan akrab Bupati Pasuruan ini tak hanya makan 1 donat, melainkan sampai dua sekaligus. Ia pun mengaku suka, lantaran donat khan tosari meskipun tebal tapi sangat empuk dan rasanya tidak terlalu manis.

"Pokoknya bikin nagih dan mengenyangkan. Beda sekali dengan donat yang lain," katanya. 

Oleh karenanya, Gus Irsyad pun mengajak para wisatawan untuk tak melewatkan momen makan donat kentang khas Bromo saat berwisata di Kecamatan Tosari.

"Jangan lupa pesan dan beli donat kentang Tosari. Sangat enak dan beda," pungkasnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Investor China Siap Tanam Modal 25 Triliun di Kabupaten Pasuruan

Kabupaten Pasuruan kian dilirik para investor asing yang ingin menanamkam modaln...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan RKB, Ruang Makan dan Asrama SMAN Taruna Madani Jatim

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa meresmikan ruang kelas baru, ruang...

Article Image
Cari Solusi Konflik Agraria 10 Desa di Kecamatan Lekok dan Nguling, Mas Bupati Rusdi Beraudiensi Dengan DPR RI

Untuk mencari solusi terbaik terkait permasalahan agraria yang melibatkan 10 Des...

Article Image
PKK Kabupaten Pasuruan Gelar Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pasurua...

Article Image
Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Pasuruan 2027, Wabup Gus Shobih Tekankan Penguatan Potensi dan Regulasi Investasi

Di awal tahun 2026, Pemerintah Kabupaten Pasuruan terus memaksimalkan pembanguna...