Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

MenPAN-RB Azwar Anas Siapkan 3 Skema Nasib Tenaga Honorer

Gambar berita
05 Oktober 2022 (15:42)
Kepegawaian
25722x Dilihat
0 Komentar
admin

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas telah menyiapkan 3 skema untuk menyelesaikan masalah tenaga honorer alias non-ASN.

Statement tersebut disampaikan Anas di sela-sela menghadiri Haul Al Maghfurloh Kiyai Hamid ke 41 di Ponpes Salafiyah, Rabu (05/10/2022) siang.

Menurutnya, ketiga skema tersebut yakni mengangkat seluruh tenaga honorer menjadi PNS (pegawai negeri sipil) sesuai persyaratan, memberhentikan seluruh tenaga honorer lantaran sejak 2018 tidak boleh ada penambahan honorer lagi, atau menyelesaikan sesuai skala prioritas pendidikan, kesehatan, baru diikuti bidang yang lain.

"Kita siapkan tiga skema. Mengangkat sebagai PNS sesuai persyaratan, memberhentikan semuanya karena tahun 2018 sudah tidak boleh ada tambahan tenaga honorer lagi dan memberlakukan skala prioritas untuk tenaga pendidikan dan kesehatan, baru bidang yang lain," katanya.

Perihal nasib tenaga honorer, Menteri Anas sudah berkonsolidasi dengan banyak pihak. Terutama DPR RI dan DPD RI, Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI), Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI), dan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI), berbagai forum tenaga honorer dan organisasi guru serta berbagai stakeholder untuk memastikan keputusan yang diambil sudah memperhitungkan banyak aspek.

”Kami telah rapat dengan DPR RI dan DPD RI. Kementerian PANRB juga intens membahas bersama APPSI, APKASI, dan APEKSI, berbagai forum tenaga honorer dan organisasi guru serta berbagai stakeholder," ujarnya.

Hingga kini, Pemerintah tak hanya berkonsolidasi saja. Namun juga sangat terbuka menerima masukan dari semua pihak. Sembari terus mendalami  semua opsi, termasuk dari sisi kemampuan fiskal pemerintah.

"Kita terus kaji secara mendalam untuk menentukan skema terbaik yang kami ambil, dengan menyesuaikan kemampuan fiskal pemerintah juga," singkatnya.

Lebih lanjut Anas menegaskan bahwa pendataan non-ASN sudah selesai dalam rangka memetakan dan mengetahui jumlah honorer di lingkungan pemerintah pusat dan daerah sebagai data dasar honorer.

"Pendataan sudah selesai, mohon doanya saja," ucapnya. (emil)

 


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Mas Bupati Rusdi Apresiasi Sinergi Kolaborasi AKBP Jazuli Dani Iriawan Selama Menjabat Sebagai Kapolres Pasuruan dan Sambut Kapolres AKBP Harto Agung Cahyono

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada AKBP Jazu...

Article Image
Investor China Siap Tanam Modal 25 Triliun di Kabupaten Pasuruan

Kabupaten Pasuruan kian dilirik para investor asing yang ingin menanamkam modaln...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan RKB, Ruang Makan dan Asrama SMAN Taruna Madani Jatim

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa meresmikan ruang kelas baru, ruang...

Article Image
Cari Solusi Konflik Agraria 10 Desa di Kecamatan Lekok dan Nguling, Mas Bupati Rusdi Beraudiensi Dengan DPR RI

Untuk mencari solusi terbaik terkait permasalahan agraria yang melibatkan 10 Des...

Article Image
PKK Kabupaten Pasuruan Gelar Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pasurua...