Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Pimpinan DPRD Kabupaten Pasuruan Periode 2019-2024, Dilantik. Sudiono Fauzan Jadi Ketua

Gambar berita
19 September 2019 (15:12)
Politik
14130x Dilihat
0 Komentar
admin

Teka-teki siapa yang menduduki jabatan Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, terjawab sudah.

Untuk yang kedua kalinya, Sudiono Fauzan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terpilih menjadi Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Periode 2019-2024.

Tak hanya posisi ketua saja, jabatan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan juga diisi nama-nama baru meski anggota DPRD Kabupaten Pasuruan periode sebelumnya. Yakni Andri Wahyudi dari PDI Perjuangan, HM Rusdi Sutedjo dari Partai Gerindra, serta Rias Judikari Drastika dari Partai Golkar.

Pelantikan kelima Pimpinan DPRD Kabupaten Pasuruan periode 2019-2024 tersebut dilaksanakan di Gedung DPRD Kabupaten Pasuruan, selasa (17/09/2019) malam. Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf bersama Wakil Bupati, KH Abdul Mujib Imron dan masing-masing pasangannya, hadir dalam acara tersebut. Selain itu tampak beberapa anggota Forpimda Kabupaten Pasuruan hingga undangan lainnya.

Dari pantauan di lapangan, pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Bangil, Akhmad Fazrinnoor Sosilo Dewantoro. Setelah pelantikan selesai, acara dilanjutkan dengan penyerahan palu sidang oleh Pimpinan sidang sementara, Abdul Rouf kepada Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan terpilih, Sudiono Fauzan. Serta diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dari seluruh undangan yang hadir.

Ditemui sesaat setelah pelantikan selesai dilaksanakan, Sudiono Fauzan menegaskan bahwa hal pertama yang akan dilakukan adalah segera menyelesaikan alat-alat kelengkapan DPRD, mulai dari Komisi, Banggar (Badan Anggaran), Badan Musyawarah (Banmus), Badan Legislasi Daerah maupun Badan Kehormatan. Pembentukan seluruh alat kelengkapan tersebut adalah sebuah keharusan, lantaran banyak tugas yang telah menumpuk.

“Karena  kalau tanpa alat kelengkapan DPRD, maka secara otomatis tidak akan dapat bekerja dengan maksimal. Padahal tugas sudah menumpuk. Seperti P-APBD, KUA PPAS dan lain sebagainya, Maka dari itu kita langsung berkoordinasi dengan pimpinan fraksi untuk segera membentuk, mulai komisi, badan anggaran dan lain sebagainya,” katanya.

Ditargetkan, senin (23/09/2019) mendatang, seluruh alat kelengkapan DPRD sudah bisa bekerja sesuai tugas dan fungsinya masing-masing.

“Target senin sudah bisa bekerja dan membahas P-APBD. Di periode ini, kami berharap lebih bisa bersinergi dengan Pemda sehingga cepat dapat membebrikan efek atau dampak terhadap pembangunan di masyarakat Kabupaten Pasuruan,” tegasnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Investor China Siap Tanam Modal 25 Triliun di Kabupaten Pasuruan

Kabupaten Pasuruan kian dilirik para investor asing yang ingin menanamkam modaln...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan RKB, Ruang Makan dan Asrama SMAN Taruna Madani Jatim

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa meresmikan ruang kelas baru, ruang...

Article Image
Cari Solusi Konflik Agraria 10 Desa di Kecamatan Lekok dan Nguling, Mas Bupati Rusdi Beraudiensi Dengan DPR RI

Untuk mencari solusi terbaik terkait permasalahan agraria yang melibatkan 10 Des...

Article Image
PKK Kabupaten Pasuruan Gelar Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pasurua...

Article Image
Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Pasuruan 2027, Wabup Gus Shobih Tekankan Penguatan Potensi dan Regulasi Investasi

Di awal tahun 2026, Pemerintah Kabupaten Pasuruan terus memaksimalkan pembanguna...