Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

SMAN I Pandaan Raih Predikat Sekolah Adiwiyata Mandiri

Gambar berita
28 Juli 2017 (10:32)
Pendidikan
5473x Dilihat
0 Komentar
admin

Tahun ini, jumlah sekolah berpredikat Adiwiyata Mandiri, kembali bertambah.

Kali ini adalah SMAN I Pandaan yang sukses melanjutkan perjalanan 8 sekolah lain yang sudah duluan menjadi Sekolah Adiwiyata Mandiri,  diantaranya SMPN 2 Pandaan, SMPN 1 Gondangwetan, SMPN 2 Gondangwetan, SMPN 1 Pandaan, SDN I Nongkojajar, SMAN I Grati, SMAN I Gondangwetan, dan SMPN 2 Winongan.

Muhaimin, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pasuruan mengatakan, SMAN I Pandaan telah memenuhi kriteria untuk meraih predikat Mandiri, diantaranya pengembangan kebijakan sekolah peduli dan berbudaya lingkungan, Pengembangan kurikulum berbasis lingkungan, serta pengembangan kegiatan berbasis partisipatif.

“Sebenarnya kita mengusulkan 6 sekolah yang kita daftarkan menuju mandiri, yakni SMPN 3 Purwodadi, SMKN I Purwosari, SMAN I Purwosari, MAN Bangil, SMAN I Bangil, dan SMAN I Pandaan. Tapi yang lolos untuk visitasi atau dinilai langsung oleh juri dengan cara datang ke sekolah hanya SMAN I Pandaan dan SMPN 3 Purwodadi, dan yang mendapat mandiri hanya SMAN I Pandaan,” kata Muhaimin di sela-sela kesibukannya, Jumat (28/07/2017).

Penganugerahan SMAN I Pandaan sebagai Sekolah Adiwiyata Mandiri akan dilaksanakan pada tanggal 2 Agustus 2017 di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta Pusat. Kata Muhaimin, SMAN I Pandaan akan menerima penghargaan tersebut dari Presiden Joko Widodo bersama dengan 23 sekolah lain, secara simbolis.

“Alhamdulillah, dari 24 sekolah yang nantinya secara simbolis akan berkesempatan bersalaman dan menerima piala dari Pak Jokowi, SMAN I Pandaan termasuk di dalamnya,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala SMAN I Pandaan, Achmad Zaenal Pribadi mengaku lega, lantaran perjuangan dan kerja keras untuk meraih predikat Sekolah Adiwiyata Mandiri tahun 2017, benar-benar membuahkan hasil.

“Mulai dari administrative sampai dengan bagaimana bisa menciptakan perilaku yang sangat peduli lingkungan. Istilahnya berbudaya lingkungan dapat kami ciptakan melalui banyak upaya, sosialisasi secara terus menerus, sampai dengan pendekatan ke siswa tak pernah berhenti kami lakukan. Semuanya terbayar sudah dengan predikat mandiri ini,” ungkap Zaenal dengan bahagianya.

Dijelaskannya, dari semua persyaratan adiwiyata mandiri, kesulitan yang paling terasa adalah bagaimana bisa mencari 10 sekolah imbas, sebutan untuk sekolah-sekolah yang mau didekati dan dirintis untuk menjadi sekolah adiwiyata.

“Alhamdulillah kami dibantu oleh kawan-kawan UPT, sehingga kami bisa bersilaturrahmi dengan 10 sekolah imbas yang menjadi syarat paling utama. Semuanya berjalan lancar, ada SDN Tanjung Arum, SDN Suwayuwo I dan II, SMAN I Purwosari, SDN Karangjati 3, SDN Kutorejo 2, SDN Tanggulwulung 2, SDN Sumbergedang 1 dan 2, dan SDN Tawangrejo 2,” terangnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Produksi Krisan di Kecamatan Tutur Tetap Stabil Penuhi Pasar Nasional

Di dunia ini, yang namanya bunga sangat beragam. Tapi tahukah anda, ada sat...

Article Image
Pemkab Pasuruan Kumpulkan Puluhan Pedagang Pasar Wisata Cheng Hoo

Pemerintah Kabupaten Pasuruan melalui Koperasi, Usaha Kecil, Menegah, Perindustr...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan PERMATA JATIM Kelurahan Bendomungal, Wabup Gus Shobih Minta Warga Sekitar Jaga dan Memanfaatkannya Dengan Baik

Wakil Bupati Pasuruan, Shobih Asrori meminta kepada seluruh masyarakat Keluraha...

Article Image
Asyiknya Berwisata Petik Melon Golden Kinanti di Desa Sumbergedang, Pandaan

Berwisata tentu saja menjadi aktifitas menyenangkan agar otak bisa segar kembali...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan Penanganan Kumuh Skala Kawasan Terpadu dan Terintegrasi Kelurahan Bendomungal

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, meresmikan Penanganan Kumuh Skala Kawa...