Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

1 Syawal 1445 H, Pj Bupati Andriyanto Sholat Ied di Masjid Jami' Bangil

Gambar berita
10 April 2024 (01:27)
Pemerintahan
2113x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Hari ini, Milyaran umat muslim se-dunia merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriyah. Termasuk Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto.

Mengawali aktifitas lebaran hari pertama, Andriyanto melaksanakan Sholat Ied di Masjid Agung Jami' Bangil, Rabu (10/4/2024) pagi.

Pantauan di lokasi, Andriyanto tiba di Masjid Jami' tepat pukul 06.00 WIB. Tak sendirian, ia didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Yudha Triwidya Sasongko dan beberapa Kepala OPD seperti Kepala DLH, Kadispora dll serta Camat Bangil, Fathurrahman.

Dalam sambutannya, Andriyanto menyampaikan bahwa Pemkab Pasuruan memiliki 4 program khusus Bulan Bangil bersolek dan Berseri (B4) dalam mendukung Kecamatan Bangil sebagai Ibukota Kabupaten Pasuruan. 

Diantaranya dilakukan puringisasi dan pengecatan, pemasangan lampu pohon, taman perusahaan serta rehabilitasi Alun-Alun Bangil.

"Mohon doanya agar kami maksimal dalam melaksanakan Bulan Bangil Bersolek dan Berseri yang sampai sekarang terus berlangsung. Program B4 ini semata-mata untuk mendukung Bangil sebagai Ibukota Kabupaten Pasuruan," katanya. 

Selain B4, Andriyanto juga memanfaatkan momen Hari Raya Idul Fitri untuk mengucapkan selamat berlebaran untuk seluruh umat islam di Kabupaten Pasuruan.

Menurutnya, Idul Fitri memiliki pesan yang sangat indah, yakni mempererat tali silaturrahmi antar sesama manusia dan indahnya berbagi kepada yang kurang beruntung. 

"Atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Kabupaten Pasuruan, saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah. Minal Aidzin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin," ucapnya. 

Usai menyelesaikan sambutannya, acara dilanjutkan dengan Sholat Ied berjamaah yang dipimpin oleh KH Ghozi al Jufri dari Singosari, Kabupaten Pasuruan. Kemudian mendengarkan tausiah dan diakhiri dengan bersalam-salaman. (emil)



Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Kabupaten Pasuruan Borong 3 Penghargaan IHCBA 2025

Awal tahun 2026, Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo meraih penghargaan dalam ajang In...

Article Image
Berangkatkan Ribuan Peserta Jalan Sehat Kerukunan Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag, Wabup Gus Shobih Gelorakan Hidup Sehat Dengan Berolahraga

Jalan Sehat Kerukunan yang digelar dalam rangka peringatan Hari Amal Bakti (HAB...

Article Image
Petani Pisang Cavendis Gondangwetan Banjir Order Program MBG

Pengusaha pisang cavendis dari Desa Kalirejo, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten...

Article Image
Produksi Krisan di Kecamatan Tutur Tetap Stabil Penuhi Pasar Nasional

Di dunia ini, yang namanya bunga sangat beragam. Tapi tahukah anda, ada sat...

Article Image
Pemkab Pasuruan Kumpulkan Puluhan Pedagang Pasar Wisata Cheng Hoo

Pemerintah Kabupaten Pasuruan melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, Per...