Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

3 Pelajar SMKN I Gempol Juara Students Skill Contest Jatim 2017

Gambar berita
22 Desember 2017 (13:21)
Pendidikan
2722x Dilihat
0 Komentar
admin

Tiga pelajar SMKN I Gempol, kembali menorehkan prestasi yang membanggakan.

Ashadin Anhar, Bagus Tya Mahardhika dan M Adel Adly, siswa kelas XI TSM baru saja meraih juara dalam Students Skill Contest Tingkat Jawa Timur tahun 2017 yang dilaksanakan di SMK Muhammadiyah I Kepanjen, Kabupaten Malang, Selasa (19/12/2017) lalu.

Sebelum berhasil menjadi juara, ketiganya harus mengikuti berbagai macam tahapan, mulai dari test teory hingga praktikum. Kata Ashadin, dari keduanya, tes praktikum adalah yang paling tersulit, lantaran ada beberapa hal yang belum pernah dilakukannya. Salah satunya bongkar pasang driven pully.

“Saya belum pernah membongkar apalagi memasang kembali driven pully. Tapi yang ada di pikiran saya waktu itu adalah bagaimana tidak mengecewakan guru dan sekolah. Maka saya lihat sebentar, kemudian saya coba bongkar dan pasang kembali, dan alhamdulllah lancar,” ungkap Ashadin, saat ditemui di sekolahnya, Jumat (22/12/2017).

Selain bongkar pasang driven pully, Ashadin dan kedua teman sekelasnya juga harus melakukan serangkaian test praktikum, seperti pengujian alat ukur, stel rantai, riset PPENC, dan tes lainnya. Dirinya mengaku bersyukur, lantaran guru pembimbingnya, Rico Ahmad Nugroho senantiasa memberikan support dari belakang.

“Saya terima kasih sekali kepada Pak Rico yang telah membimbing kami, bahkan beberapa kali latihan supaya hasilnya maksimal. Juara ini untuk beliau dan Pak Kepala Sekolah,” imbuhnya.

Apa yang dikatakan Ashadin sama halnya dengan guru pembiimbingnya. Menurut Rico, sebelum bertanding, pihaknya telah mengadakan beberapa kali latihan selama dua bulan. Tujuannnya tak lain untuk mempersiapkan materi yang akan dilombakan, serta menguatkan mental saat bertanding dengan pelajar dari berbagai sekolah di Jawa Timur.

“Yang paling penting adalah mental. Sehebat apapun kalau mentalnya rapuh, maka pasti akan kalah kalau dalam pertandingan. Tapi kalau mentalnya bagus, maka apapun bisa diserap. Dan alhamdulillah, siswa kami sudah punya mental yang cukup kuat,” tegasnya kepada Suara Pasuruan. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Cuaca Ekstrim. BPBD Kabupaten Pasuruan Himbau Masyarakat Waspadai Pohon Tumbang

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan terus mengimbau ma...

Article Image
Mas Bupati Rusdi Apresiasi Sinergi Kolaborasi AKBP Jazuli Dani Iriawan Selama Menjabat Sebagai Kapolres Pasuruan dan Sambut Kapolres AKBP Harto Agung Cahyono

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada AKBP Jazu...

Article Image
Investor China Siap Tanam Modal 25 Triliun di Kabupaten Pasuruan

Kabupaten Pasuruan kian dilirik para investor asing yang ingin menanamkam modaln...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan RKB, Ruang Makan dan Asrama SMAN Taruna Madani Jatim

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa meresmikan ruang kelas baru, ruang...

Article Image
Cari Solusi Konflik Agraria 10 Desa di Kecamatan Lekok dan Nguling, Mas Bupati Rusdi Beraudiensi Dengan DPR RI

Untuk mencari solusi terbaik terkait permasalahan agraria yang melibatkan 10 Des...