Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

KKKS Kabupaten Pasuruan Gelar Khitanan Massal

Gambar berita
19 Agustus 2023 (15:26)
Kesehatan
2460x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (KKKS) Kabupaten Pasuruan menggelar Khitanan Massal, Sabtu (19/08/2023) pagi.

Khitanan tersebut dilaksanakan di Halaman Kantor Kecamatan Winongan, dan dihadiri langsung oleh Ketua KKKS Kabupaten Pasuruan, Ny Lulis Irsyad Yusuf.

Dari pantauan di lapangan, istri Bupati Irsyad Yusuf itu tak hanya memberikan sambutannya di hadapan para undangan saja. Namun ikut menyaksikan para peserta khitanan massal  yang selalu tegang saat menunggu giliran dikhitan.

"Karena saya dulu juga menemani ketika dua putra saya dikhitan. Tegang-tegang gimana gitu. Antara panik, takut tapi kalau sudah selesai lega," ungkapnya.

Lulis pun mengacungi jempol seluruh peserta yang berani untuk dikhitan. Ia pun beranggapan bahwa khitan di jaman sekarang sudah tak sesakit jaman dulu. Hal itu disebabkan kecanggihan teknologi medis yang membuat anak tak lagi harus menjerit dan merasakan bagaimana sakitnya dikhitan.

"Sekarang malah anaknya melihat proses dia dikhitan. Alatnya canggih, gak berasa sakit meski tetap saja namanya anak-anak takut kalau dikhitan," ucapnya.

Tak selesai sampai di situ, Lulis juga mendoakan agar setelah dikhitan, para bocah laki-laki tersebut akan tumbuh menjadi anak yang sholeh, berbakti kepada orang tua dan negara.

"Kita do'akan, mudah-mudahan anak yang baru dikhitankan ini benar-benar menjadi anak yang sholeh, taat pada Allah, berbakti kepada kedua orang tuanya, berguna bagi nusa dan bangsa, aamiin," harapnya. 

Tak lupa, perempuan yang juga menjabat Ketua TP PKK Kabupaten Pasuruan ini berterima kasih kepada seluruh panitia, tokoh masyarakat dan tim medis yang telah mensukseskan gelaran acara khitanan massal.

Ia menegaskan bahwa khitanan massal ini dapat menjalin tali silaturahim serta sebagai wujud sumbangsih dan kepedulian kepada masyarakat. Terutama warga yang kurang mampu. 

"Kegiatan hari ini jadi salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat. Utamanya untuk mengukuhkan keislaman mereka serta memberikan pelajaran kepada anak-anak tentang pentingnya syari'at khitan bagi kaum muslimin. Semoga apa yang kita lakukan dicatat sebagai bagian dari ibadah kita kepada Allah SWT," tutupnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Nyobain Kripik Tempe "Qi" Super Renyah Khas Desa Sumberejo, Pandaan

Yang namanya camilan selalu asyik untuk dibawa ke mana-mana dan dapat dinikmati...

Article Image
Jalan-Jalan ke Kecamatan Lumbang. Surganya Durian Kabupaten Pasuruan

Para petani buah durian di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan mulai merasakan...

Article Image
Cakupan Kepesertaan JKN-KIS 99,58 Persen, Pemkab Pasuruan Kembali Raih Penghargaan UHC Award Kategori Madya

Pemerintah Kabupaten Pasuruan kembali meraih Universal Health Coverage (UHC) Awa...

Article Image
Perumda Air Minum Giri Nawa Tirta Kabupaten Pasuruan Targetkan PAD Tahun Ini 3,6 Milyar

Perumda Air Minum Giri Nawa Tirta Kabupaten Pasuruan menargetkan kenaikan pendap...

Article Image
Target Pendapatan RPH di Kabupaten Pasuruan Sepanjang 2025, Terlampaui

Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Pasuruan dari retribusi jasa p...