Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Kontra Perseta 1970 Tulungagung, Persekabpas Menang Telak 4-0

Gambar berita
29 Januari 2024 (01:34)
Olahraga
2075x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Persekabpas tampil cemerlang saat melakoni laga perdana 8 Besar Liga 3 PSSI Jatim melawan Perseta 1970 Tulungagung, Minggu (28/01/2024) sore.

Tak tanggung-tanggung, para punggawa The Lassak membuat malu lawan dengan skor akhir 4-0.

Dari empat gol tersebut, dua diantaranya berhasil dicetak oleh Novi Atmaja di menit ke 42 dan 49. Kemudian Sang Striker, Ricko Hardiansyah di menit ke 47 dan yang terakhir melalui tendangan Andika Ramadhan di menit ke 68.

Pantauan di lapangan, awal-awal pertandingan, kekuatan dua tim sama-sama imbang. Persekabpas dan Perseta Tulungagung masih mencari-cari cara untuk bisa menciptakan gol demi gol.

Selang pertandingan berjalan tiga puluh menit, Persekabpas terlihat mulai mendominasi. Terlebih para supporter yang memenuhi tribun Stadion Untung Suropati Kota Pasuruan, seolah-olah memberi amunisi baru bagi para pemain Persekabpas.

Barulah ketika babak pertama berakhir kurang tiga menit, Persekabpas bisa meraih gol lewat tendangan bebas Novi Atmaja.

Unggul satu gol rupanya membuat tim asuhan Subangkit itu semakin percaya diri. Hasilnya babak kedua baru berjalan dua menit, Persekabpas menggandakan keunggulan.

Dengan dua gol yang diciptakan Persekabpas, mental Perseta 1970 Tulungagung seperti terlihat down. Bahkan ikut permainan Persekabpas

Berkali kali serangan Perseta mudah dibaca Persekabpas. Sebaliknya Laskar Sakera semakin berada di atas angin

Persekabpas berhasil mencetak dua gol lagi sehingga merubah kedudukan menjadi 4-0.

Atas kemenangan Persekabpas, Sang Manajer, Andriyanto sangat bersyukur. Ia mengaku puas dengan permainan yang ditunjukkan oleh Persekabpas.

"Alhamdulillah meski sempat diguyur hujan, tapi semua pemain sangat semangat. Matur nuwon sudah mempersembahkan empat gol bagi kita yang senang melihatnya," ungkapnya.

Terpisah, Pelatih Persekabpas Subangkit menegaskan bahwa kepercayaan diri para pemain Persekabpas sangat terlihat. Hal itu dibuktikan dengan penguasaan bola yang didominasi Persekabpas.

"Penguasaan bola menang di kita. Semakin ke sini, percaya diri anak-anak sudah semakin meningkat. Semoga bisa dilanjutkan di pertandingan-pertandingan berikutnya," harapnya. (emil)



Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
HUT ke-85 Kebun Raya Purwodadi, Wabup Gus Shobih Tanam Bibit Durian dan Shorea Ovalis

Pada saat menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) ke-85 Kebun Raya Purwodadi, Wakil Bu...

Article Image
DKP3 Kabupaten Pasuruan Monitoring Harga Daging Sapi, Ayam dan Telur

Jelang datangnya Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Dinas Ketahanan Pangan, pertanian d...

Article Image
Nyobain Kripik Tempe "Qi" Super Renyah Khas Desa Sumberejo, Pandaan

Yang namanya camilan selalu asyik untuk dibawa ke mana-mana dan dapat dinikmati...

Article Image
Jalan-Jalan ke Kecamatan Lumbang. Surganya Durian Kabupaten Pasuruan

Para petani buah durian di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan mulai merasakan...

Article Image
Cakupan Kepesertaan JKN-KIS 99,58 Persen, Pemkab Pasuruan Kembali Raih Penghargaan UHC Award Kategori Madya

Pemerintah Kabupaten Pasuruan kembali meraih Universal Health Coverage (UHC) Awa...