Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Setahun ditetapkan, Bupati Irsyad Evaluasi Program Satrya Emas

Gambar berita
10 Mei 2017 (18:44)
Pelayanan Publik
3165x Dilihat
0 Komentar
admin

Sejak ditetapkan pada tanggal 16 Maret 2016 lalu, Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf mengundang semua Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah), DRD (Dewan Riset Daerah), hingga para pendamping untuk mengevaluasi Program Satrya Emas (Pusat Strategi dan Layanan Ekonomi Maslahat).

Rakor Evaluasi tersebut dilaksanakan di Gedung Segoropuro, Rabu (10/05/2017) dan dipimpin langsung oleh Irsyad, serta dihadiri seluruh anggota DRD Kabupaten Pasuruan, para Kepala OPD, camat dan para pendamping Satrya Emas se-Kabupaten Pasuruan.

Menurutnya, program Satrya Emas terbukti tak hanya meningkatkan jumlah usaha mikro hingga mencapai 4800 usaha saja, melainkan secara bertahap dapat memfasilitasi usaha mikro, kecil dan menengah untuk memperkenalkan produknya masing-masing.

“Satrya Emas ini merupakan inovasi untuk meningkatkan dan mendukung program usaha mikro dan sejenisnya agar tak hanya bisa berdaya saing saja, melainkan usahanya dikenal secara meluas,” kata Irsyad, sesaat setelah rakor selesai dilakukan.

Hanya saja, meskipun terbukti memberikan hal positif bagi perkembangan dunia usaha mikro, Irsyad tetap mencatat beberapa hal yang harus dibenahi, diantaranya bagaimana setiap kecamatan bisa memperkenalkan produk unggulannya masing-masing yang bisa diakses melalui klinik UKM dan Posko Satrya Emas yang akan dibangun di ex Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pasuruan tahun ini. Selain itu, dirinya juga mengintruksikan kepada semua pihak terkait untuk melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai dengan tanggung jawabnya.

“Misalkan saja Disperinda yang focus pada usaha pempatenan produk sampai dengan pemasaran, Kominfo sebagai promoter produk, dan pihak lain, sehingga seluruh produk unggulan Kabupaten Pasuruan tidak hanya dikenal saja, tapi laris di pasaran sehingga ujungnya adalah bisa meningkatkan taraf hidup dan perekonomian masyarakat,” imbuhnya.

Oleh karenanya, dalam rakor tersebut, Irsyad berharap agar ada sinergitas kegiatan yang dapat mendukung Satrya Emas antara OPD terkait dengan tenaga pendamping yang ada di daerah, terjalinnya koordinasi dan komunikasi antara stake holders yang terkait, serta mengevaluasi sejauh mana kinerja para pendaming dalam upaya pembinaan pada UMKM dan usaha mikro.

“Tugas pendamping itu penting sekali, akan tetapi masing-masing OPD sampai dengan Camat juga ikut berpartisipasi dalam mensukseskan Satrya Emas ini. Jangan sampai hanya OPD saja atau sebaliknya, akan tetapi bersinergi satu sama lain menuju Kabupaten Pasuruan yang sejahtera dan maslahat,” ungkapnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Kukuhkan Dewas BLUD RSUD Bangil dan RSUD Grati 2026–2030, Mas Bupati Tekankan Digitalisasi Layanan Kesehatan dan Peningkatan Standar Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan U...

Article Image
KUD Sembada Puspo Targetkan Produksi Susu Segar 40 Ton/Hari

Kabupaten Pasuruan menjadi lumbung susu segar terbesar kedua di Jawa Timur. Sala...

Article Image
Mas Bupati Rusdi Lantik 16 Pejabat Eselon II, 105 Eselon III dan 176 Pejabat Eselon IV di Lingkungan Pemkab Pasuruan

Hari ini, Kamis (8/1/2026), Mas Bupati Rusdi, sapaan akrab Bupati Pasuruan melan...

Article Image
Mas Rusdi Lantik 297 Pejabat Eselon II, III dan IV Pemkab Pasuruan

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo melantik sebanyak 297 pejabat di Lingkungan Pemeri...

Article Image
Jadi Penopang Perekonomian. Ikan Lempuk Khas Danau Ranu Grati Kian Dicari

Ikan lempuk hingga kini masih menjadi kebanggaan masyarakat di sekitar Danau Ran...